Rabu, 14 Mei 2025

Kabar Selebriti

Raffi Ahmad Disebut sebagai Artis R di Kasus Rafael Alun, Hotman Paris Langsung Beri Bantahan

Sabtu, 1 April 2023 20:07 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Presenter Raffi Ahmad saat ini tengah disebut-sebut sebagai artis berinisial R yang terlibat dalam kasus pencucian uang eks pejabat DJP Rafael Alun Trisambodo.

Menanggapi spekulasi yang berkembang ini, pengacara Hotman Paris Hutapea memberikan bantahannya.

Disebutkan oleh Hotman bahwa Raffi tak mengenal sosok Rafael.

Pernyataan Hotman ini disampaikan dalam video yang diunggah di akun Instagramnya pada Jumat (31/3).

Hotman mengatakan dirinya menelepon langsung Raffi Ahmad untuk mengonfirmasi kabar tersebut.

Dikatakan olehnya bahwa Raffi menyatakan tak pernah mengenal Rafael Alun.

Hotman pun memastikan bahwa kabar artis inisial R yang dikaitkan dengan Raffi Ahmad adalah tidak benar.

Baca: Raffi Ahmad Dituding Terlibat Kasus TPPU Rafael Alun, Hotman Paris Sebut Hoaks: Saya Telepon Raffi

"Beredar berita viral seoalah-olah kasus pajak Rafael ada hubungan bisnis dengan sahabat saya Raffi Ahmad," kata Hotman Paris.

"Saya barusan telepon Raffi Ahmad. Kata Raffi Ahmad, dia tidak mengenal Rafael dan tidak ada hubungan bisnis sama sekali," terangnya.

Unggahan ini pun mendapat komentar dari Raffi melalui akunnya @raffinagita1717.

"Makasih bang @hotmanparisofficial udh dibantu klarifikasi hehe," tulis Raffi dalam kolom komentar Hotman.

Baca: Mengaku Beberapa Kali Jenguk Mario Dandy di Penjara, Ini Permintaan Khusus Rafael Alun ke Mario

Adapun nama Raffi terseret setelah muncul informasi bahwa ada artis berinisial R yang terlibat kasus pencucian uang Rafael Alun.

Disebutkan bahwa artis R ini adalah sosok yang terkenal dan orang kaya baru.

Nama Raffi Ahmad dikaitkan lantaran menantu Rafael merupakan manajer tim basket yang didirikan oleh perusahaan suami Nagita Slavina ini.

Saat ini Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tengah mendalami terkait dengan sosok R ini.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Raffi Ahmad Dituding sebagai Artis R di Kasus Rafael Alun, Manajer dan Hotman Paris Beri Bantahan

#tribunmadura #sampang #pamekasan #bangkalan #sumenep

Editor: Dimas HayyuAsa
Video Production: Irvan Nur Prasetyo
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved