Terkini Nasional
Gunung Anak Krakatau Erupsi 2 Kali, Warga Diminta Tak Beraktivitas di Radius 5 Km
TRIBUN-VIDEO.COM - Gunung Anak Krakatau mengalami erupsi sebanyak dua kali pada Selasa (28/3/2023) pukul 07.43 WIB dan 12.21 WIB.
Terbaru, berdasarkan laporan dari petugas bernama Anggi Nuryo Saputro dikutip dari laman magma.esdm.go.id, tinggi kolom letusan teramati kurang lebih setinggi 2.500 meter di atas puncak Gunung Anak Krakatau untuk erupsi kedua.
Baca: Gunung Anak Krakatau Siaga III, Semburkan Abu setinggi 2 Ribu Meter, Dilarang Aktivitas Jarak 5 Km
"Kolom abu teramati berwarna hitam dengan intensitas tebal ke arah barat. Erupsi terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 74 mm dan durasi 146 detik," tulis Anggi.
Imbas dari erupsi tersebut, masyarakat hingga pendaki diminta tak mendekati Gunung Anak Krakatau.
"Masyarakat/pengunjung/wisatawan/pendaki tidak mendekati Gunung Anak Krakatau atau beraktivitas dalam radius 5 km dari kawah aktif," tulis Anggi.
Selain itu, Gunung Anak Krakatau pun masuk dalam level III atau Siaga buntut dari erupsi yang terjadi.
Baca: Gunung Anak Krakatau Berstatus Siaga, Warga Dilarang Beraktivitas Radius 5 Km dari Kawah Aktif
Sebelumnya, erupsi juga terjadi pada 07.43 WIB dengan tinggi kolom letusan yang teramati yakni kurang lebi 2.000 meter di atas puncak.
"Kolom abu teramati berwarna hitam dengan intensitas tebal ke arah timur laut. Erupsi terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 65 mm dan durasi 118 detik," demikian tertulis dalam laporan di magma.esdm.go.id.
(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Breaking News: Gunung Anak Krakatau Erupsi 2 Kali, Warga Diminta Tak Beraktivitas di Radius 5 Km
# Gunung Anak Krakatau # erupsi # bencana alam
Video Production: Gianta Firmandimas Adya Mahendra
Sumber: Tribunnews.com
Live Update
Bencana Banjir Menerjang Kabupaten Cianjur, 412 Jiwa Terdampak, 92 Rumah di Karangtengah Terendam
Selasa, 29 April 2025
Live Update
Erupsi Gunung Marapi Sumbar Kian Memburuk, Sepanjang April 2025 Tercatat Sudah 15 Kali "Batuk"
Sabtu, 26 April 2025
Live Update
Angin Kencang di Ogan Ilir Membawa Kerusakan Parah, Belasan Rumah & Bangunan Sekolah Terkena Dampak
Senin, 14 April 2025
Live Update
Diterjang Gelombang Banjir saat Subuh Hari, Warga Ponrang Luwu Panik dan Bergegas untuk Mengungsi
Jumat, 11 April 2025
Internasional
Apakah Pertanda? Warga Bangkok Akui Lihat CAHAYA MISTERIUS sebelum Gempa Dahsyat 7,7 M
Sabtu, 29 Maret 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.