Regional
Geger Terjadi Perampokan di Sebuah Toko di Cilacap, 2 Orang Alami Luka Tembak
TRIBUN-VIDEO.COM - Beredar viral di media sosial video aksi perampokan yang dilakukan oleh tiga orang di sebuah toko di Desa Kaliwungu, Kedungre, Cilacap, Jawa Tengah, Senin (27/3/2023).
Selain mencuri sejumlah uang, para perampok juga menembak dua orang yang berusaha menggagalkan aksinya.
Aksi perampokan mengakibatkan dua orang mengalami luka tembak di kaki dan paha.
Baca: Berhasil Bawa Kabur Uang Rp 100 Juta, Perampok Bersenjata Api Beraksi di Cilacap
Kapolresta Cilacap, Kombes Pol Fannky Ani Sugiharto mengatakan polisi masih melakukan pengejaran terhadap para pelaku perampokan yang membawa senjata api.
"Terkait beredarnya video, benar bahwa telah terjadi pencurian dengan kekerasan (perampokan) di salah satu tempat di Desa Kaliwungu, Kedungreja," paparnya, Senin (27/3/2023), dikutip dari TribunBanyumas.com.
Baca: Masih Dilakukan Pengejaran, Perampok Bersenpi Beraksi di Cilacap, Berhasil Gondol Uang Rp 100 Juta
Sejumlah aparat kepolisian telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) setelah kasus perampokan ini dilaporkan.
Para perampok berhasil membawa sejumlah uang tunai yang diperkirakan lebih dari Rp100 juta, handphone dan CCTV recorder yang ada di toko.
Kasus perampokan masih diselidiki dan dianalisa oleh Satreskrim Polresta Cilacap.
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Dua Orang Alami Luka Tembak dalam Kasus Perampokan Toko di Cilacap, Polisi Masih Kejar Pelaku
# Perampokan di Cilacap # Cilacap # Perampok Bersenjata Api di Cilacap
Video Production: Febi Frandika
Sumber: Tribunnews.com
Live Update
Momen Masyarakat Penuhi Pantai Kemiren, Destinasi Baru di Cilacap Kini Jadi Primadona Wisata
4 hari lalu
Live Update
Pemancing Tenggelam di Pantai Jetis Cilacap, Tim SAR Temukan Korban dalam Kondisi Meninggal Dunia
Sabtu, 3 Mei 2025
Live Update
PT KAI Daop 5 Purwokerto Lakukan Pemulihan Aset di Cilacap, Dukung Strategi Penataan Kawasan Stasiun
Sabtu, 26 April 2025
Live Update
H+4 Lebaran, Arus Balik di Jalur Selatan Mulai Ramai, Ribuan Kendaraan Keluar Jateng Setiap Jamnya
Jumat, 4 April 2025
Local Experience
Walaupun Tidak Ada Perang Besar di Cilacap, Belanda Tetap Membangun Benteng Pendem
Jumat, 4 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.