olahraga
Pol Espargaro Cedera Parah MotoGP 2023 Portugal hingga Hasil ONE Fight Night 8 Silva & Hirata Kalah
TRIBUN-VIDEO.COM - Pasca melakukan sesi latihan bebas kedua MotoGP Portugal 2023 di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, Jumat (24/3/2023), Pol Espargaro mengalami cedera parah.
Akibat dari kecelakaan pembalap GASGAS Factory Racing tersebut, menyebabkan dihentikannya P2 MotoGP Portugal 2023.
Dikutip dari BolaSport.com, Espargaro terpelanting dari motornya saat memasuki Tikungan 10, sebelum meluncur melewati area gravel (kerilkil) dan menabrak dinding pembatas.
Pol Espargaro mengalami benturan keras di dada dan punggung.
Baca: Efek Gelaran MotoGP Mandalika 2023 Sudah Terasa, Sekira 80 Persen Kamar Hotel Tercatat Sudah Dipesan
Setelah melewati pemeriksaan medis pertama, Pol Espargaro dikonfirmasi mengalami patah tulang rahang, patah tulang belakang thorax, dan cedera paru-paru.
Hal itu merupakan penjelasan Direktur Medis MotoGP, Angel Charte, dikutip dari Crash.net.
"Pol Espargaro mengalami kecelakaan intensitas tinggi dan menderita banyak trauma," jelas Direktur Medis MotoGP, Angel Charte, dikutip BolaSport.com dari Crash.net.
"Untuk menentukan seberapa parah, dia masih harus menjalani pemeriksaan lanjut di rumah sakit di Faro, khususnya untuk tulang belakangnya."
"Tingkat oksigennya bagus, tetapi dia mengalami memar paru yang cukup jelas, kami harus memeriksa lebih lanjut lewat CT Scan dan MRI."
"Dia menderita sejumlah trauma tulang belakang yang parah dan memar di paru-parunya yang harus kami pantau dengan ketat."
Cedera tulang belakang menjadi mimpi buruk bagi pembalap karena berpotensi menimbulkan kelumpuhan.
Walaupun begitu, dokter menyatakan jika kemungkinan cedera tulang belakang Pol tidak permanen.
Sejauh ini, Pol Espargaro dinyatakan masih mampu menggerakkan kaki dan lengannya dengan baik.
"Tapi kami harus memastikan semuanya dengan tes lebih lanjut untuk menentukan seberapa parah cederanya," ujar Charte lagi.
"Dia sadar, dia merespons dengan baik. Masih sedikit terbius karena obat penghilang rasa sakit yang kami berikan."
"Dia bisa menggerakkan kaki dan lengannya dengan sangat baik. Jadi tidak ada alasan untuk takut akan cedera tulang belakang permanen," jelasnya.
Cedera yang dialami Pol Espargaro membuat kakaknya, Aleix Espargaro, cemas.
Pembalap Aprilia Racing itu terus menunggu kondisi terupdate sang adik sembari menunggu hasil diagnosis yang tepat dari dokter.
"Saya masih belum tahu apa-apa tentang kondisi Pol," ungkap Aleix.
Baca: Hasil FP2 MotoGP Portugal 2023: Insiden Red Flag dari Teknis & Espargaro Kecelakaan di Tikungan 10
"Istri saya ada di sana bersama Carlota (istri Pol) dan saya sibuk berkomunikasi dengan dokter Charte. Sangat lega dia (Charte) ada di sini dan dia banyak menenangkan saya."
Aleix telah menyimpan kritik terhadap aspek keselamatan sirkuit yang menyebabkan parahnya cedera yang dialami Pol.
Namun, ia lebih memilih untuk menahan emosinya dan lebih memikirkan kondisi kesehatan Pol.
"Tidak, saya tidak marah sama sekali. Sekarang yang saya mau adalah saya bisa bicara dengan Pol dan melihat apakah dia baik-baik saja."
"Nanti mungkin kita punya waktu untuk menyalahkan seseorang dan menaruh pagar udara (air fence) itu, tetapi yang jelas untuk sekarang saya cemas," ucapnya.
Perlu diketahui, beberapa pembalap telah mengkritik terkait penggunaan pagar angin dan jenis kerikil.
Ukuran kerikil yang relatif besar menyebabkan kerusakan, tidak hanya terhadap motor tetapi juga pembalap.
Selain Aleix, kritik tersebut juga telah dilakukan oleh Francesco Bagnaia dan Mark Marquez.
Serta, di sisi lain di hasil ONE Fight Night 8, diwarnai gulat tingkat tinggi di mana petarung incaran Adrian Mattheis gugur.
Ia adalah Alex Silva, petarung ONE Championship incaran jagoan Indonesia, Adrian Mattheis, yang mengalami kekalahan.
Alex Silva membuka main card di ONE Fight Night 8, Sabtu (25/3) di Singapore Indoor Stadium, Singapura.
Dan hasil ONE Fight Night 8, di mana Itsuki Hirata dianggap tidak aktif bertarung dan mendapatkan kartu kuning serta dinyatakan kalah dari Seo Hee Ham.
(Tribun-Video.com/YessyWienata)
Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul MotoGP Portugal 2023 - Pol Espargaro Cedera Parah, Aleix Cemas, Bagnaia Salahkan Kerikil
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Sumber: BolaSport.com
LIVE UPDATE
Puluhan Kata dan Peribahasa Melayu Belitong Terancam Punah Padahal Sudah Dikenalkan sejak 2005
Kamis, 4 Januari 2024
Sport
ONE Fight Night 14 Jessa Khan Vs Danielle Kelly: Adu Kuncian demi Gelar Sabuk Hitam Jiu-jitsu Wanita
Jumat, 29 September 2023
Olahraga
Aleix Espargaro Ungkap Kondisi Pol Espargaro seusai Crash Mengerikan di MotoGP Portugal 2023
Rabu, 29 Maret 2023
Olahraga
Aleix Espargaro Ungkap Kondisi Terkini Sang Adik: Pol Espargaro akan Absen Cukup Lama di MotoGP 2023
Rabu, 29 Maret 2023
Olahraga
Kabar Duka Irwan Ardiansyah, Kondisi Terkini Pol Espargaro hingga Cara STY Tenangkan Pemain U-20
Rabu, 29 Maret 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.