Rabu, 14 Mei 2025

Terkini Nasional

Profil Kombes Pol Raja Arthur Lumongga Simamora yang Menjabat Kapolresta Ambon & P P Lease

Selasa, 21 Maret 2023 12:52 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Komisaris Besar Polisi atau Kombes Pol. Raja Arthur Lumongga Simamora adalah seorang perwira menengah (Pamen) di dalam Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri).

Di Polri, Kombes Raja Arthur diamanahkan untuk mengemban jabatan sebagai Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta) Pulau Ambon & P. P. Lease.

Calon jenderal bintang satu ini sudah menjabat sebagai Kapolresta Ambon & P.P. Lease sejak Januari 2022.

Sepanjang kariernya, Kombes Arthur juga pernah menduduki posisi sebagai Kapolres Maluku Tengah.

Baca: PROFIL Syabda Perkasa Belawa, Pebulutangkis Kebanggan Indonesia yang Tewas akibat Kecelakaan

KEHIDUPAN PRIBADI

Raja Arthur L. Simamora lahir di Medan, Sumatra Utara (Sumut), pada tanggal 12 Agustus 1977.

Ia memiliki istri yang bernama Ny. Shinta Arthur Simamora.

PENDIDIKAN

Polisi asal Medan ini mengenyam pendidikan di SD ST. Antonius VI Medan, SMP Swasta Katolik Trisakti Medan dan SMA 1 Medan.

Setelah lulus SMA, Arthur kemudian melanjutkan ke Akademi Kepolisian (Akpol).

Ia lulus dari Akpol pada tahun 1998.

KARIER

Karier Kombes Arthur sudah malang melintang di dalam kepolisian tanah air.

Berbagai jabatan strategis di Korps Bhayangkara sudah pernah ia emban.

Ia tercatat pernah menjabat sebagai Wakasat Intelkam Poltabes Yogyakarta, Pama Polda D.I.Y., Kasubbag Rendalat Bag Binat RO OPS Polda D.I.Y., Kabagops Polres Sleman, dan Kabagops Polresta Yogyakarta.

Selain itu, Kombes Arthur juga sempat menduduki posisi sebagai Wakapolres Gunung Kidul, Pamen Polda D.I.Y., Pamen Lemdikpol Polri, Kabag DIklat Pusdik Binmas Lemdikpol, dan Gadik Madya Pusdik Binmas Lemdikpol.

Kariernya makin cemerlang setelah ia didapuk menjabat sebagai Kapolres Maluku Tengah pada tahun 2017.

Pada tahun 2019, ia dipercayay untuk menduduki posisi sebagai Wadirpamobvit Polda Maluku.

Setelah itu, Kombes Raja Arthur Lumongga dingkat menjabat sebagai Kapolresta Ambon pada Desember 2021.

Baca: Profil Kombes Pol Kusworo Wibowo, Ialah Perwira Menengah Polri & Kapolresta Bandung

REKAM JEJAK

Sepanjang kariernya sebagai anggota polisi, Arthur Simamora memiliki rekam jejak yang cukup cemerlang.

Pada tahun 2009, ia pernah ditugaskan menjadi Police adviser Garuda Bhayangkara.

Di sana, ia bertugas melindungi warga camp pengungsian dan mengamankan porses distribusi bantuan kemanusiaan.

Kombes Arthur juga sudah pernah meraih penghargaan berupa Satyalancana Pengabdian 8 tahun. (*)

(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)

Artikel ini telah tayang di TribunnewsWiki.com dengan Judul Kombes Pol Raja Arthur Lumongga Simamora 

# Polri # Kapolresta # bantuan kemanusiaan # Ambon # 

Editor: Wening Cahya Mahardika
Video Production: Putri Anggun Absari
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Polri   #Kapolresta   #bantuan kemanusiaan   #Ambon

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved