LIVE UPDATE SPORT
Perbedaan Nasib Trio Klasemen Atas Liga 1 2022/2023: PSM Liburan, Persib & Persija Kebut Laga Tunda
TRIBUN-VIDEO.COM - Berbeda nasib, Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki nasib yang berbeda dengan PSM Makassar saat libur kompetisi Liga 1.
PSM memanfaatkan waktu untuk meliburkan tim.
Sedangkan Persib dan Persija akan kebut laga tunda saat FIFA Match Day berlangsung, 20 hingga 28 Maret 2023.
Masing-masing, Persib dan Persija akan menghadapi satu lawannya, sebelum keduanya bertemu menjelang Liga 1 kembali digulirkan.
Kabar liburnya PSM dikonfirmasi oleh Media Officer, Sulaiman Abdul Karim, melalui Tribun Timur, Sabtu (18/3/2023).
Pelatih PSM, Bernardo Tavares bahkan bisa pulang kampung sejenak ke Portugal saat FIFA Match Day berlangsung.
Sedangkan untuk pemain asing milik Juku Eja, hanya akan menjalani liburan di Indonesia saja.
Nasib pemain asing hampir serupa dengan pemain lokal di luar wilayah Sulawesi Selatan (Sulsel).
Untuk pemain lokal di luar wilayah Sulsel akan kembali ke daerah masing-masing.
Di sisi lain, ketika PSM liburan, Persib dan Persija hasus menjalankan jadwal laga tunda.
Baca: Garangnya Macan Putih Berhasil Taklukan Persebaya Surabaya dengan Skor 1-0 di Pertandingan Liga 1
Persib dan Persija terpaut dua pertandingan dari PSM Makassar.
Kedua tim itu masing-masing akan bertemu lawannya, sebelum bentrok pada laga tunda keduanya.
Persib akan menjamu Bhayangkara FC dalam laga tunda pekan 18, dan bentrok dijadwalkan pada Jumat (24/3/2023).
Sedangkan Persija, akan melakoni jadwal tunda pekan 23 kontra Persita Tangerang, Selasa (28/3/2023).
Tentunya dari dua laga tersebut, kedua tim tidak bisa diperkuat pemain andalannya.
Di karenakan duel-duel tersebut bertepatan dengan laga FIFA Match Day.
Lini tengah Persib akan kopong melawan Bhayangkara FC yang memiliki tren baik dalam mengalahkan tim klasemen di atasnya.
Sedangkan Persija Jakarta, lebih lemah setelah setiap pos formasinya di comot ke Timnas Indonesia.
Lini bek tanpa Hansamu Yama dan Ferarri, sedangkan Si Kancil lini serang, Riko Simanjuntak juga harus absen.
Sedangkan laga tunda kedua tim berlangsung saat transisi libur FIFA Match Day dengan jadwal Liga 1 pekan 32.
Jadwal tunda pekan 28 antara Persija Jakarta vs Persib Bandung akan digelar pada Jumat (31/3/2023).
Sebagai informasi saja, dengan skuad tidak komplet tidak menutup kemungkinan kedua tim akan meraih hasil yang kurang maksimal.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Timur.com dengan judul Skuad PSM Makassar Diliburkan, Tavares dan Renato ke Portugal, Pemain Asing Liburan di Indonesia.
# nasib # klasemen # Liga 1 2022/2023
Sumber: Tribun Timur
Nasional
BEGINI NASIB Fans Gibran yang HINA FISIK Eks Wapres Try Sutrisno, Kini PANIK Dikecam Banyak Orang
Selasa, 29 April 2025
Selebritis
Nasib Mujur Baby Lily Jadi Putri Sultan Andara, Kini Jadi Bintang Iklan, Raup Pendapatan Fantastis
Kamis, 17 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Menanti Langkah Presiden Prabowo Selamatkan Nasib CASN 2024, Pengangkatan Bakal Dipercepat?
Senin, 17 Maret 2025
Nasional
Tragis! 3 Remaja di Aceh Dikeroyok Saat Tadarus di Masjid, Orangtua Korban Meninggal Seusai Mediasi
Jumat, 7 Maret 2025
Nasional
PILU! Nasib Mbah Tasem Nenek Telantar Tinggal di Gubuk, Alibi Kades Bikin Ketua Panti Jompo Emosi
Kamis, 27 Februari 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.