Terkini Nasional
Tak Hanya Bertemu Mario Juga Mengantarkan Amanda Pulang ke Indekos, 20 Hari sebelum Penganiayaan
TRIBUN-VIDEO.COM, KEBAYORAN BARU - Pengacara Mario Dandy Satriyo (20), Dolfie Rompas, menjelaskan soal pertemuan kliennya dengan perempuan bernama Anastasia Pretya Amanda (19).
Amanda merupakan mantan pacar Mario. Hubungan asmara keduanya berakhir pada 2022 lalu.
Dolfie mengatakan, pertemuan Mario dan Amanda terjadi pada 30 Januari 2023 tengah malam atau dini hari, 20 hari sebelum peristiwa penganiayaan.
Baca: Mario Dandy Sempat Kirim Video Penganiayaan David ke 3 Orang Sebelum Ditangkap Polisi, Niat Pamer?
"Yang kami tahu bahwa mereka bertemu pada tanggal 30 (Januari) itu dini hari," kata Dolfie saat dihubungi wartawan, Jumat (17/3/2023).
Tak hanya bertemu, Dolfie menyebut Mario juga mengantarkan Amanda pulang ke indekos.
"Menurut klien kami pertemuan tidak hanya di tempat pertama yang mereka bercerita, bahkan klien kami sempat mengantar saudari APA ke kosannya, di daerah mana lupa," ujar dia.
Amanda sebelumnya membantah menjadi pembisik mantan pacarnya, Mario Dandy Satriyo, terkait kasus penganiayaan terhadap Cristalino David Ozora (17).
Melalui pengacaranya, Enita Edyalaksmita, Amanda mengaku tidak pernah bercerita soal dugaan pelecehan terhadap pacar Mario Dandy berinisial AG (15).
Enita menyayangkan pernyataan pengacara AG yang disebut menuduh Amanda mengadukan perlakuan tidak baik yang dilakukan David kepada Mario.
Baca: Kejati Tawarkan David dan Mario Berdamai, Keluarga Korban: Tidak Ada Kata Damai, Tetap Proses Hukum
# Mario Dandy Satriyo # Anastasia Pretya Amanda # penganiayaan # Cristalino David Ozora
Video Production: Elvera Kumalasari
Sumber: TribunJakarta
TRIBUN VIDEO UPDATE
Viral Nenek 76 Tahun di Cianjur Dikeroyok karena Dituduh Penculik Anak, Tak Ada Warga yang Membantu
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Hubungan Tak Direstui, Wanita di Majalengka Aniaya dan Sekap Pacar 3 Hari hingga Tewas
2 hari lalu
Live Tribunnews Update
LIVE: Wanita di Majalengka Aniaya dan Sekap Pacar hingga Tewas, Dipicu Hubungan Tak Direstui
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.