Minggu, 11 Mei 2025

Terkini Daerah

Rapat Persiapan Bentuk Posko Mudik Lebaran, Prediksi Nasional Kenaikan 8 Persen

Jumat, 17 Maret 2023 09:16 WIB
Tribun Kaltara

TRIBUN-VIDEO.COM - Rapat persiapan menyambut Ramadan dan Idul Fitri 1443 Hijriah dilaksanakan di Kantor Syahbandar dan Otoritas Jasa Pelabuhan (KSOP) Kota Tarakan, Kamis (16/3/2023).

Sejumlah instansi dan forkopimda diundang dalam rangka persiapan pembentukan posko angkutan mudik lebaran di Pelabuhan Malundung Kota Tarakan.

Pantauan TribunKaltara.com, Kamis (16/3/2023), tampak hadir perwakilan Kodim 0907, BNNP Kaltara, Satrol Lantamal XIII, Polres Tarakan, BPTD Kaltim Kaltara, Bea Cukai, Navigasi, KSKP, KKP, Bakamla, Basarnas, BMKG, Dishub Tarakan, Pelni, Pelindo IV, Satpol PP, Lintas Angkutan Laut, INSA, AlFI /ILFA dan Ombudsman Kaltara.

Baca: BUMN Luncurkan Program Mudik Gratis Lebaran 2023, Via Kereta Api dan Simak Rute Lengkapnya

Dikatakan Kepala KSOP Kota Tarakan, Mukhlis Tohepaly, kegiatan ini adalah agenda rutin setiap tahun dilaksanakan dan tahun ini lebih awal dilaksanakan dalam rangka menghadapi angkutan lebaran tahun ini.

Disebutkan Mukhlis, ada prediksi nasional akan ada kenaikan 8 persen lonjakan penumpang tahun ini.

Melihat angkutan penumpang selama Nataru 2022 kemarin, sudah mendekati tren yang biasa dan prediksi tahun ini juga mengalami kenaikan.

Ia melanjutkan, rutinnya semua menunggu ada surat edaran terlebih dahulu baru dilaksanakan rapat. Dan rapat ini hanya mempertegas. Termasuk upaya pengembangan.

Namun secara keseluruhan semua siap melaksanakan persiapan sampai lebaran nanti lanjutnya.

Mukhlis lebih lanjut menjelaskan, tahun ini Ombusdman RI Kaltara turut diundang juga untuk memberi masukan, menilai penyelenggara pelabuhan dalam mengelola pelabuhan dan terminal penumpang.

Adapun posko di pelabuhan lokasinya satu dibentuk. Dan selama ini poskonya memang sudah permanen dan lanjutnya, sebenarnya posko saat ini sudah siap tendanya dan tinggal penempelan baliho saja.

Baca: Kementerian Perhubungan Buka Program Mudik Gratis Lebaran 2023, Siapkan Dana Rp 20 Miliar

"Pasang spanduk diberi data sarana dan sudah bisa jalan. Dalam hitungan jam bisa beroperasi," terangnya.

Adapun antisipasi kepadatan penumpang, di terminal misalnya, Ombudsman RI Kaltara memberikan masukan persoalan kapasitas tempat duduk.

"Pelindo IV juga sudah menyampaikan kesanggupan menambah lalu memanfaatkan ruang biasanya dipakai pengantar, di lantai dua, nanti penumpang banyak akan digunakan juga untuk penumpang. Kebiasaan Indonesia, jam satu berangkat, jam seluluh diantar dan ini yang buat penuh, makanya terlihat lonjakan padahal ada juga pengantar," ungkapnya.

Kemudian selanjutnya, pengantar oleh Pelindo IV sudah melarang ikut masuk sampai dermaga dan hanya sampai di terminal saja. Selanjutnya adapun untuk rampcheck, tahun ini KSOP tidak diberikan tugas melaksanakan ramp check dan dilaksanakan di pelabuhan lainnya.

"Biasanya satu kapal bisa melaksanakan rampcheck sampai dua kali. Namun saat ini pusat sudah kembali menata lebih rapi, jika sudah ada rampcheck di Nunukan misalnya maka di Tarakan tidak perlu," tukasnya.

(*)


Baca artikel lainnya di sini

# mudik # Lebaran # Posko

Editor: Damara Abella Sakti
Video Production: Gianta Firmandimas Adya Mahendra
Sumber: Tribun Kaltara

Tags
   #mudik   #Lebaran   #Posko

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved