Rabu, 14 Mei 2025

Terkini Nasional

Posisi Puan Maharani Dipertanyakan Demokrat jika Ganjar-Prabowo Diusung di Pilpres 2024

Kamis, 16 Maret 2023 18:12 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Partai Demokrat mempertanyakan posisi Puan Maharani jika nantinya duet Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto benar-benar diusung dalam pemilihan presiden atau Pilpres 2024.

Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra menyampaikan bahwa pihaknya pun menunggu sikap PDIP jika nantinya akan mengusung kadernya Ganjar Pranowo untuk disandingkan dengan Prabowo.

"Misal ada pak Ganjar-Prabowo bersanding dan bersama ya kita tunggu saja kan belum ada siapa yang usung, kalau sudah ada yang usung baru kita bicara. Apakah benar PDIP usung Ganjar ada Puan. Kami tidak mau langkahi ini wewenang partai lain," ujar Herzaky saat ditemui di Hotel Grand Cemara, Jakarta, Rabu (15/3/2023).

Herzaky menuturkan bahwa kondisi itu berbanding terbalik dengan koalisi perubahan.

Baca: Puan Maharani Diteriaki Presiden, Reaksi Ketua DPR RI Dengar Teriakan Warga saat Kunker Ogan Ilir

Menurutnya, NasDem, PKS dan Demokrat telah sepakat untuk mengusung Anies Baswedan menjadi capres.

"Yang jelas koalisi perubahan satu-satunya koalisi yang sudah di atas presidential threshold 28 persen dan sudah punya kejelasan siapa capres yang akan diusung," jelasnya.

Lebih lanjut, Herzaky pun mendukung jika nantinya PDIP bakal bergabung dengan Gerindra terkait pencalonan presiden.

"Kalau melihat ini kan satu PDIP, satu Gerindra kemungkinan PDIP Gerindra bergabung bagus-bagis aja kalau menurut kami," katanya.

Baca: Reaksi Ketua DPR RI Puan Maharani Diteriaki Presiden saat Kunjungan Kerja di Sumatera Selatan

Sebelumnya, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo membuka peluang duet Prabowo-Ganjar.

Hal itu sesuai Prabowo dan Ganjar mendampingi Presiden Joko Widodo atau Jokowi saat kunjungan kerja (Kunker) di Kebumen, Jawa Tengah.

"Saya kira terbuka kalau Pak Ganjar mau ikut Pak Prabowo dengan catatan Pak Prabowo calon presiden saya kira sudah tidak mungkin kalau Pak Prabowo calon wakil presiden," kata Hashim di Museum Joang 45, Jakarta, Minggu, (12/3/2023).

Menurut Hashim, hal itu dikarenakan Prabowo jauh lebih senior dibandingkan dengan Ganjar.

"Pak Prabowo jauh lebih senior, lima belas tahun lebih tua, pengalamannya berbeda. Saya kira kalau Pak Ganjar mau ikut, mau diduetkan dengan Pak Prabowo. Saya kira kami terbuka untuk itu, Pak Ganjar sebagai calon wakil presiden," ujarnya.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Demokrat Pertanyakan Posisi Puan Maharani Jika Ganjar-Prabowo Diusung di Pilpres 2024

Baca Artikel Lainnya di Sini

Video Production: Khoerunnisak
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved