Terkini Daerah
Wisata Alam Terasering Tegalalang Penyuguhan Pemandangan Hamparan Sawah Berundak
TRIBUN-VIDEO.COM - Terasering Tegalalang adalah salah satu wisata alam yang terletak di Bali.
Wisata Terasering Tegalalang ini menawarkan pemandangan hamparan sawah berundak.
Selain itu di sekelilingnya juga terdapat aneka pepohonan salah satunya kelapa.
Terasering Tegalalang ini berada di ketinggian 600 meter di atas permukaan laut (mdpl).
DAYA TARIK
Terasering Tegalalang ini cukup unik karena lerengnya sangat miring.
Karena lokasinya yang berada di ketinggian membuat kawasan ini begitu sejuk.
Baca: Sejumlah Fasilitas Tak Bisa Digunakan, Desa Wisata Pentadio Resort Gorontalo Butuh Perhatian
Baca: Destinasi Wisata Terasering Tegalalang, Ialah Salah Satu Wisata Alam yang Terletak di Bali
Bahkan ketika siang hari suhu di sini hanya 24 derajat celcius.
Pengunjung bisa menikmati udara dan pemandangan alam yang ada di Terasering Tegalalang.
Terlebih jika pengunjung yang datang dari perkotaan, sehingga pemandangan di sini sedikit banyak bisa membantu melepas penat.
LOKASI
Terasering Tegalalang terletak terletak di Jalan Raya Tegallalang, Tegallalang, Tegallalang, Gianyar, Bali.
Lokasi tersebut dekat dengan objek wisata Monkey Forest Ubud.
Jika ditempuh dari objek wisata Monkey Forest Ubud maka butuh waktu 25 menit untuk sampai ke Terasering Tegalalang.
(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)
Artikel ini telah tayang dengan judul Terasering Tegalalang
Video Production: Niken Pratiwi
Sumber: TribunnewsWiki
Tribun Video Update
Kapal Wisata Pulau Tikus Bengkulu Tenggelam seusai Dihantam Gelombang Tinggi, 34 Korban Dibawa ke RS
30 menit lalu
To The Point
Update Tenggelamnya Kapal Wisata Pulau Tikus Bengkulu: 87 Penumpang Selamat, 7 Tewas, 10 Hilang
19 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.