Kabar Selebriti
Aldila Jelita Ungkap Momen Bahagia Pertemuan Indra Bekti dengan Anak-anaknya
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUN-VIDEO.COM, JAKARTA - Presenter Indra Bekti akhirnya bisa bertemu dengan buah hatinya belum lama ini.
Pertemuannya dengan sang anak menjadi pelepas rindu untuk Indra Bekti.
"Kita juga kalau dilihat tetap menjaga silaturahmi," kata Aldila Jelita di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (13/3/2023).
"Kayak kemarin Mas Bekti akhirnya bisa bertemu anak-anak. Anak-anak juga happy. Jadi doain aja," lanjutnya.
Baca: Indra Bekti Tak Hadiri Sidang Cerai Perdananya dengan Aldila Jelita, Ternyata Ini Alasannya
Aldila Jelita menambahkan jika suasana bahagia terlihat dari momen pertemuan tersebut. Dimana canda dan tawa diperlihatkan keduanya ketika saling bertemu.
"Anak-anak happy banget lihat bapaknya. Jadi bisa ngobrol, main-main sama ayah juga. Kemarin lumayan cukup lama juga, itu yang penting. Anak-anak biar enggak sedih," ujar Aldila Jelita.
Lebih lanjut, Aldila Jelita nyatanya sudah membicarakan terkait hubungan rumah tangganya dengan Indra Bekti kepada kedua anak-anaknya.
"Tahu lah, dari awal udang ngomong. Mas Bekti udah ngomong juga. Ya udah, udah tau semuanya," ucap Aldila.
Baca: Jalani Proses Sidang Perceraian, Indra Bekti Tak Lupa Beri Hadiah Ultah untuk Aldila Jelita
Meskipun berpisah, Aldila Jelita meyakinkan bahwa kedua anak-anaknya tidak akan kelihatan kasih sayang orangtua.
"Kemarin kita juga ngomongin, walaupun bunda sama ayah udah enggak sama-sama lagi, tetep komunikasi ya sama ayah sama bunda," pungkas Aldila Jelita. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Aldila Jelita Ungkap Momen Pertemuan Indra Bekti dengan Anak, Semua Bahagia
# Aldila Jelita # Indra Bekti # Kebahagiaan # Pertemuan
Video Production: Febi Frandika
Sumber: Tribunnews.com
Tribun Video Update
Ketegangan Iran dengan AS Justru Delegasi Iran & China Lakukan Pertemuan, Jelang Negosiasi Nuklir
Jumat, 25 April 2025
Tribunnews Update
Hari Ini, Prabowo Bertemu Emir Qatar dan Saksikan Penandatanganan MoU Strategis di Doha
Minggu, 13 April 2025
Tribunnews Update
Indonesia Kirim Surat, Ajukan Permohonan Pertemuan Prabowo dan Trump Bahas Negosiasi Tarif Impor
Jumat, 11 April 2025
Tribunnews Update
Indonesia Kirim Surat ke AS, Minta Pertemuan Prabowo dan Donald Trump Dijadwalkan Hadapi Tarif Impor
Jumat, 11 April 2025
Tribunnews Update
Menko Polkam Budi Gunawan Klaim Jadi Penghubung Pertemuan Presiden Prabowo & Megawati
Kamis, 10 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.