Kabar Selebritis
Sambil Menangis, Ammar Zoni Ungkap Penyesalan ke Irish Bella: Saya Mau Minta Maaf
TRIBUN-VIDEO.COM - Polres Metro Jakarta Selatan baru saja menangkap dan menetapkan artis peran Ammar Zoni sebagai tersangka dalam kasus penyalahgunaan narkoba.
Ammar Zoni ditetapkan sebagai tersangka bersama dua orang lainnya berinisial M dan RH.
Menurut Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Ade Ary Syam, ketiga tersangka terancam hukuman maksimal 12 tahun penjara.
"Kami telah menetapkan Ammar Zoni dan dua orang lainnya sebagai tersangka karena mereka tanpa hak atau melawan hukum memiliki, menyimpan, dan menguasai narkotika golongan I (sabu),” ujar Ade Ary di kantornya, Jumat (10/3/2023).
Kronologi penangkapan
Awalnya polisi menangkap M dan RH di wilayah Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan telah mengikuti keduanya sejak mereka membeli barang haram tersebut di Kampung Boncos, Jakarta Barat.
M dan RH diciduk sekira pukul 19:30 di Pintu Timur Taman Margasatwa Ragunan.
Setelah diciduk, M dan RH membocorkan bahwa barang haram tersebut akan diberikan kepada Ammar Zoni.
Polisi pun segera mengamankan suami dari Irish Bella itu di kediaman pribadinya di babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
M adalah sopir Ammar Zoni yang diminta untuk membeli sabu. M kemudian meminta RH untuk menemaninya membeli narkotika tersebut.
"Terjadi kesepakatan antara AZ (Ammar Zoni) dan M sopirnya untuk membeli serta menggunakan narkotika jenis sabu. Beberapa jam kemudian AZ mentransfer dengan mobile banking sebesar Rp 1,5 juta kepada tersangka M untuk dibelikan narkotika jenis sabu," ujar Ade Ary.
"Kemudian tersangka M mengajak tersangka kedua RH. Mereka naik motor ke daerah Kampung Boncos, Jakarta Barat. Di sana mereka bertemu seseorang yang biasa dipanggil 'bang' dan membeli barang tersebut," lanjut dia.
Minta maaf kepada Irish Bella
Dalam jumpa pers di Polres Metro Jakarta Selatan, Jumat, Ammar Zoni tak kuasa menahan air matanya.
Sambil menangis, Ammar Zoni meminta maaf kepada istrinya Irish Bella, yang juga merupakan artis peran.
"Saya mau minta maaf kepada istri saya, saya minta maaf kepada keluarga saya," ujar Ammar Zoni, Jumat malam.
Ammar mengakui segala kesalahannya.
Ia berharap agar kasusnya ini dapat menjadi bahan pembelajaran bagi artis-artis lain.
# Ammar Zoni # Irish Bella # minta maaf # narkoba
Baca berita lainnya terkait Ammar Zoni
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Ditangkap karena Kasus Narkoba, Ammar Zoni Menangis Minta Maaf kepada Irish Bella
Sumber: Kompas.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Penembakan Pria di Tempat Hiburan Samarinda Dipicu Dendam, Ada Dugaan Terkait Jaringan Narkoba
6 hari lalu
Live Update
4 Camat-Lurah di Medan Positif Narkoba saat Tes Urine Dadakan Pejabat Pemerintah Kota
6 hari lalu
Live Update
Satres Narkoba Polres Buleleng Bali Berhasil Gagalkan Peredaran Narkoba, 5 Pelaku Ditangkap
6 hari lalu
Live Update
Live Update Sore: 4 Pejabat Pemkot Medan Positif Narkoba, Sidang Mbak Ita di PN Tipikor Semarang
6 hari lalu
tribunnews update
Aksi Heroik Warga Sidosari Gerebek Ramai-ramai Sarang Narkoba, Geram Polisi Tak Bertindak
6 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.