Kabar Selebriti
Ditangkap Lagi karena Narkoba, Ammar Zoni: Saya Minta Maaf pada Istri Saya
TRIBUN-VIDEO.COM - Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan menangkap seorang artis berinisial AZ atas kepemilikan narkotika. Diketahui, artis itu adalah Ammar Zoni.
Ia diduga memiliki narkotika jenis sabu seberat 1 gram. "Saya minta maaf pada istri saya.
Maafkan saya. Saya minta maaf kepada keluarga saya. Saya minta maaf pada masyarakat yang sudah kecewa pada saya," tutur Amar dalam konferensi pers yang digelar Polsek Jaksel, Jumat (10/3/2023).
Kasat Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Achmad Ardhy sebelumnya menyatakan AZ ditangkap pada dua hari lalu di kawasan Sentul, Kabupaten Bogor.
Ia ditangkap bersama dua orang lainnya, yakni sopir pribadi dan rekan sopirnya.
"AZ ditangkap pada Rabu malam bersama sopir beserta rekan sopirnya di Sentul, Kabupaten Bogor," tambah dia.
AZ pun kini sudah mengakui perbuatannya di depan awak media.
Saat ini, AZ masih diperiksa oleh penyidik Polres Metro Jakarta Selatan yang terus berupaya mendalami kasus ini.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Polisi Tangkap Artis AZ atas Dugaan Kepemilikan 1 Gram Sabu, Ammar Zoni: Saya Minta Maaf pada Istri Saya.."
# ammar zoni ditangkap # narkoba # minta maaf # Istri # Polres Metro Jakarta Selatan # narkotika # Ammar Zoni # sabu #
Video Production: Khoerunnisak
Sumber: Kompas.com
Tribun Video Update
Sandera Sentil Istri PM Israel Netanyahu, Tantang Bongkar Jumlah Tawanan yang Masih Hidup di Gaza
3 hari lalu
Tribun Video Update
Sandera Sentil Istri PM Israel soal Jumlah Tawanan yang Masih Hidup: Sara Tahu Yang Tak Anda Ketahui
3 hari lalu
Live Update
Belasan Paket Sabu Disembunyikan di Sajadah, Residivis di Bangka Selatan Dibekuk
4 hari lalu
Tribun Video Update
Suasana Mencekam di Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti, Napi Ngamuk & Ambil Kendali
5 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.