Minggu, 11 Mei 2025

BERANDA

Tanda-tanda Ponsel Vivo V27e Masuk Indonesia, Ini Bocoran Spesifikasi dan Harganya

Jumat, 3 Maret 2023 18:05 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pada Rabu (1/3/2023), Vivo resmi merilis ponsel terbarunya di Malaysia, yaitu Vivo V27e.

Ponsel ini juga diprediksi akan hadir di Indonesia loh.

Nah sebelum membeli Vivo V27e, simak dulu yuk bocoran spesifikasinya yang berikut ini.

Dari segi desain, Vivo V27e ini memiliki layar AMOLED 6,62 inci dengan resolusi Full HD Plus dan refresh rate hingga 120 Hz.

Di bagian tengah atas layar terdapat kamera selfie 32 MP yang dimuat dalam lubang (punch hole).

Baca: Penasaran! 2 Ponsel Misterius Vivo Bakal Masuk ke Indonesia, Sudah Muncul di Sertifikasi TKDN

Sementara di bagian belakang terdapat tiga kamera yang terdiri dari kamera utama 64 MP dengan Optical Image Stabilization (OIS), kamera depth sensor 2 MP dan kamera makro 2 MP.

Ketiga kamera belakang ini dimuat dalam modul persegi panjang dengan sebuah LED flash.

Dari segi dapur pacu, Vivo V27e ditenagai MediaTek Helio G99 dengan perpaduan RAM dan media penyimpanan 8/128 GB dan 8/256GB.

Namun, chipset ini hanya mendukung jaringan 4G LTE.

Berpindah ke sektor daya, Vivo V27e ditopang oleh baterai berkapasitas 4.600 mAh dan didukung teknologi pengisian cepat berdaya 66 Watt.

Baca: Review Vivo Y20, Punya Layar Lebar yang Nyaman untuk Menonton Film hingga Bermain Game

Selanjutnya, untuk fitur yang melengkapi ponsel ini diantaranya sertifikasi anti air dan debu, NFC, GPS, dan masih banyak lagi.

Ponsel 4G ini tersedia dalam pilihan warna Lavender Purple, Glory Black, and Lively Green dan dibanderol dengan harga kisaran Rp 4,4 juta.

Vivo V27e kemungkinan dalam waktu dekat juga akan dipasarkan di Indonesia.

Indikasinya adalah sertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) di situs Kementerian Perindustrian (Kemenperin).

Namun belum ada informasi lebih lanjut soal informasi pastinya, jadi kita nantikan kabar terbarunya ya guys.

(Tribun-Shopping.com/ Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Vivo V27e Meluncur Tanpa Dukungan 5G"

# Vivo # ponsel # Malaysia # spesifikasi # 4G LTE

Editor: Fitriana SekarAyu
Reporter: Nurul Ashari
Video Production: Eftian Rio Prayoga
Sumber: Kompas.com

Tags
   #Vivo   #ponsel   #Malaysia   #spesifikasi   #4G LTE

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved