Kamis, 15 Mei 2025

Kabar Selebriti

'Nggak Bakal Dateng kalau Nggak Ada Media' Zikri Daulay Beri Sindiran Pedas soal Sikap Syakir Daulay

Rabu, 1 Maret 2023 15:16 WIB
TribunStyle.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Konflik keluarga Syakir Daulay kini tengah menjadi sorotan publik.

Setelah sebelumnya disebut sebagai anak tak berbakti dengan kedua orangtuanya, Syakir Daulay akhirnya menyambangi keluarganya.

Sang kakak, Zikri Daulay pun membenarkan jika adiknya sudah pulang dan bertemu keluarga.

Saat ditemui awak media pada Selasa (28/2/2023), Zikri pun membeberkan jika masih ada masalah internal yang harus diselesaikan dengan Syakir.

Zikri Daulay juga mengungkapkan alasan keluarganya mengekspos permasalahan ke media sosial.

Rupanya, pihak keluarga merasa kesulitan untuk berkomunikasi dengan Syakir Daulay.

Baca: Ogah Dicap Sebagai Anak Durhaka, Syakir Daulay Beberkan Alasan Dirinya Jarang Pulang

Dikatakan Zikri, pihaknya sudah berulangkali menghubungi Syakir Daulay namun tak menerima repons balik.

"Kita akhirnya menggunakan media setelah dua tahun kita nggak ketemu dan komunikasi, karena dia nggak bales, pada akhirnya dia dateng," terang Zikri Daulay.

Sehingga ia memutuskan untuk membeberkan permasalahan keluarganya di hadapan awak media.

Meski begitu, Zikri tak ambil pusing terkait cibiran dari warganet yang menyebutnya memperpanas keadaan.

Ia hanya memikirkan hati sang ibu yang merasa senang setelah Syakir Daulay pulang ke rumah.

Baca: 2 Tahun Tak Jalin Komunikasi, Syakir Daulay Akhirnya Pulang Temui Orangtua dan Keluarga

"Saya terserah deh mau netizen, mau orang di luar sana bilang saya bikin panas."

"Tapi akhirnya ibu saya seneng dia dateng."

Zikri Daulay pun menyentil sikap sang adik dan menyebutnya tak akan pulang jika permasalahan keluargnya tak terekspos.

"Karena dia nggak bakal dateng kalau nggak ada media, sorry to say, memang itu faktanya," jelas Zikri.

Ia juga menyinggung kesibukan sang adik yang menurutnya sudah melebihi seorang Presiden.

"Kita nggak menyalahkan Syakir. Mungkin dia ada kesibukan di luar sana yang nggak bisa ketemu keluarga. Cuman saya amazing aja berarti adik saya keren banget nih, kesibukannya udah melebihi Presiden," sindir Zikri Daulay.

Lebih lanjut, Zikri mengungkapkan masih ada permasalahan keluarga yang akan diselesaikan secara internal.

(Tribun-Video.com/Iraka)

Baca Artikel Lainnya di Sini

Reporter: Isti Ira Kartika Sari
Video Production: Muhammad Adnan Hidayat
Sumber: TribunStyle.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved