Terkini Nasional
Pelaku Pembunuhan 2 Wanita yang Dicor Tewas Bunuh Diri, Lalu Bagaimana Kelanjutan Kasusnya?
TRIBUN-VIDEO.COM - Pria berinisial P, terduga pelaku pembunuhan dua wanita yang jasadnya dicor di bawah tangga rumah kontrakan di Bekasi, meninggal dunia setelah diduga mengakhiri hidup dengan cara menyayat nadi tangan kirinya.
Hal itu dilakukan P setelah aksinya membunuh Heni (48) dan Yusi (47) serta mengecor jenazah mereka diketahui polisi, Selasa (28/2/2023) dinihari.
Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Hengki mengatakan meski terduga pelaku telah meninggal dunia namun pihaknya masih akan terus melakukan penyidikan kasus ini agar terang benderang.
Muali dari motif serta cara pelaku menghabisi kedua korbannya.
Pembunuhan terjadi di rumah kontrakan P di Jalan Nusantara RT 11/22, Kelurahan Harapan Jaya, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi.
"Kita masih melakukan penyelidikan, pendalaman. Kita proses lidik, sidik, nanti siapa pelakunya akan kita dapatkan, termasuk apa motifnya. Semuanya masih dalam tahap proses," ungkap Hengki, Selasa (28/2/2023).
Menurutnya penyidik masih terus menggali keterangan saksi yakni suami dari korban Yusi dan Heni.
Berdasarkan keterangan suami Y, kata Hengki, korban terakhir kali meninggalkan rumahnya di Pulogebang, Cakung, Jakarta Timur, pada Minggu (26/2/2023).
Baca: Terungkap Pesan Terakhir Korban sebelum Dibunuh dan Dicor, Kini Jadi Petunjuk Terungkapnya Kasus
Baca: Dikabarkan Hilang Setelah Pamit Mengaji, 2 Wanita di Bekasi Dibunuh Lalu Jasad Dicor Teman Sendiri
"Dari hari Minggu mereka pamit sama suaminya untuk melaksanakan pengajian dan sampai Senin tadi malam tidak kembali. Hingga, dijumpakan hari Selasa ini dinyatakan meninggal," ucapnya.
Jasad dua korban dan terduga pelaku, kata Hengki telah dibawa ke RS Polri Kramatjati untuk diotopsi.
Hal itu untuk memastikan penyebab kematian ketiganya.
Dari sana katanya diharapkan menemukan titik terang latar belakang pembunuhan.
Saat ini kasus pembunuhan ini diduga karena masalah utang tagihan pembelian besi.
"Kemungkinan luka dan penyebab kematian masih menunggu hasil otopsi. Di mana lukanya saya belum lihat, nanti hasil visum atau otopsi yang menemukan," tutur Hengki.
Ia memastikan bahwa kepolisian akan terus mendalami kasus ini agar mendapatkan titik terang mengenai motif pembunuhan.
Hengki menjelaskan pria berinisial P, terduga pelaku pembunuhan dua jasad wanita yang dicor lantai kontrakan diduga meninggal dengan cara menyayat nadi di tangannya.
"Penghuni rumah berinisi P juga meninggal, jadi dalam kasus ini ada tiga yang meninggal dunia," ungkap Hengki saat di lokasi, Selasa (28/2/2023). (abs)
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Terduga Pembunuh 2 Wanita Tewas Dicor di Bekasi Meninggal, Bagaimana Penanganan Kasus Oleh Polisi?
Video Production: ahmadshalsamalkhaponda
Sumber: Warta Kota
Live Update
Live Update Sore: Polda Metro Ringkus 22 Preman Berkedok Ormas, Adik Bunuh Kakak Gegara Makanan
16 jam lalu
Viral News
Kondisi Mayat Bidan Diduga Hamil Ditemukan Membusuk di Pulpis, Diduga Korban Pembunuhan
1 hari lalu
Live Update
Nahas, Baru Gelar Lapak Pedagang Es Meregang Nyawa Ditusuk di Depan SMKN 1 Kayuagung saat Jualan
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.