Kamis, 15 Mei 2025

Kabar Selebriti

Siap Kena Hujatan, Aldilla Jelita Yakin Berpisah dengan Indra Bekti

Selasa, 28 Februari 2023 20:25 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Aldilla Jelita mengaku sudah siap menerima hujatan warganet di sosial media atas keputusannya mengajukan gugatan cerai terhadap sang suami Indra Bekti.

Hal itu disampaikan oleh Milano Lubis selaku kuasa hukum dari Aldilla Jelita saat bertemu awak media.

Milano Lubis mengaku sudah memperingatkan Aldilla Jelita bahwa ia akan dihujat oleh warganet atas keputusannya itu.

Baca: Reaksi Indra Bekti Digugat Cerai Istrinya, Pasrah dan Akan Bertanggung Jawab kepada 2 Anaknya

"Yaa pasti publik menyangka karena Bekti sudah sakit, penghasilan berkurang Dilla meninggalkan, saya pastikan gak gitu," ungkap Milano Lubis di kawasan Prapanca Jakarta Selatan, Senin (27/2/2023).

"Saya udah sampaikan ke Dilla kalau yang diserbu publik adalah dia, apalagi pasca masalah penggalanan dana itu kan sampai miliaran dari sahabat Bekti," bebernya.

Merasa yakin dengan keputusannya untuk berpisah dengan Indra Bekti, Aldilla pun siap menghadapi hal tersebut.

"Dia udah siap dan udah tahu kalau akan seperti itu, nggak ada masalah soal ekonomi," terang Milano.

Milano menuturkan bahwa ketika ia bertemu Dilla, kliennya sudah dalam kondisi siap dan sepakat untuk bercerai dengan Indra Bekti.

"Malam Dilla minta ketemu, besoknya ketemu yaudah mereka udah ada kesepakatan untuk pisah," katanya.

Baca: Sebelum Digugat Cerai Aldila Jelita, Indra Bekti Sempat Marah hingga Bentak Anak Perkara Sepele

Aldilla Jelita resmi mengajukan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada hari ini, Senin (27/2/2023) melalui kuasa hukumnya.

Pihak kuasa hukum memastikan alasan Aldilla mengajukan gugatan bukan karena masalah kesehatan Indra Bekti ataupun kondisi ekonomi.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Gugat Cerai Indra Bekti dalam Masa Pemulihan, Aldilla Jelita Siap Terima Hujatan Netizen

Editor: Damara Abella Sakti
Video Production: Roni Yoga Irawan
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved