Minggu, 11 Mei 2025

Terkini Daerah

500 Tamu Undangan Bakal Padati Pembukaan Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Termasuk Wapres Maruf Amin

Selasa, 28 Februari 2023 15:37 WIB
TribunSolo.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pembukaan Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Jawa Tengah akan dihadiri sekitar 500 orang tamu undangan, termasuk Wakil Presiden Ma'ruf Amin pada Selasa (28/2).

Kendati demikian Presiden Uni Emirate Arab (UEA) Mohamed bin Zayed (MBZ) tidak akan hadir dalam pembukaan masjid.

Dikabarkan MBZ akan diwakilkan dari duta besar UEA untuk Indonesia dalam pembukaan masjid untuk umum tersebut.

Baca: Alasan Masjid Raya Sheikh Zayed Solo Tak Menerima Infak, Direktorat Operasional Sudah Dibiayai UEA

Direktur Operasional Masjid Raya Sheikh Zayed, Munajat mengatakan sekitar 500 orang tamu undangan itu sudah termasuk para pejabat terkait.

Selain Ma'ruf Amin, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka juga dipastikan hadir dalam pembukaan masjid tersebut.

"(Tamu undangan) ada sekitar total 500-an. Itu sudah termasuk VVIP, dan termasuk non panitia," ujar dia kepada TribunSolo.com

Munajat mengatakan bahwa perwakilan dari pihak UEA ada sekitar enam orang yang terkonfirmasi hadir.

Selain itu, ada juga sejumlah perwakilan pondok pesantren Kota Solo dan organisasi kemasyarakatan yang diundang.

Para tamu undangan Masjid Raya Sheikh Zayed rencananya diantar dengan shuttle bus.

Pihaknya mengatakan sejumlah menteri-menteri juga akan turut menghadiri pembukaan masjid.

Kendati demikian, Munajat belum bisa mengonfirmasi terkait menteri-menteri yang akan hadir nanti malam.

"Saya belum cek untuk konfirmasi terakhir. Itu ada di Kementerian Agama pusat," ujar Munajat.

Baca: Masjid Raya Sheikh Zayed Dibuka 28 Februari, Bakal Ada Imam dari Uni Emirat Arab saat Pembukaan

Sementara, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo juga akan menghadiri pembukaan masjid.

"Terus nanti juga pak Gubernur Jawa Tengah (Ganjar Pranowo) dan mas Wali Kota Solo (Gibran Rakabuming Raka) akan hadir," tambahnya.

Berdasarkan informasi yang diterima TribunSolo.com pada Selasa (28/2), Gibran dijadwalkan akan menjemput langsung Wakil Presiden Ma'ruf Amin.

Ma'ruf Amin dijadwalkan mendarat di Landasan Udara (Lanud) Adi Soemarmo sekira pukul 16.25 WIB.

Dia pun rencananya akan membuka secara resmi Masjid Raya Sheikh Zayed didampingi Ganjar dan perwakilan Pemerintah UEA.

"Hari ini nanti peringatan Isra Miraj, sekaligus pernyataan pembukaan masjid untuk umum," tutur dia.

(Tribun-Video.com/TribunSolo.com)

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Daftar Tamu Pembukaan Masjid Raya Sheikh Zayed : Wapres Ma'aruf Amin hingga Perwakilan dari UEA

# Masjid Raya Sheikh Zayed # Solo # Pembukaan # Maruf Amin

Editor: Damara Abella Sakti
Reporter: Sandy Yuanita
Sumber: TribunSolo.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved