Terkini Metropolitan
Belasan Ribu Buruh dan Mahasiswa Geruduk DPR Desak Pencabutan Perppu Cipta Kerja
TRIBUN-VIDEO.COM - Sekitar 15 ribu mahasiswa dan buruh menggelar aksi demonstrasi meminta Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) Cipta Kerja dicabut di depan Gedung DPR/MPR RI, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (28/2/2023) hari ini.
"Kalau estimasi dari Gebrak (Gerakan Buruh Bersama Rakyat) sendiri kurang lebih 5 ribuan. Mahasiswa juga katanya lima ribuan, tetapi total sekitar 15 ribu," kata Ketua Umum Kongres Aliansi Serikat Buruh Indonesia (KASBI) Sunarno saat dikonfirmasi, Selasa.
Menurutnya, mahasiswa yang akan menggelar demonstrasi sudah melakukan konsolidasi. Namun, Sunarno menyebut adanya upaya pengendusan massa aksi agar tak menggelar demonstrasi.
"Biasa lah, katanya aksi hari ini ditunggangi. Jadi, banyak yang mundur kayaknya dari kelompok mahasiswa," ujarnya.
Baca: Presiden Jokowi Temui Pendemo Tol Semarang-Demak Masalah Ganti Rugi
Baca: Tak Sepakat dengan PKS, Demokrat Optimis Duet Anies Baswedan-AHY Bisa Menang
Mahasiswa meminta DPR agar mencabut Perppu Cipta Kerja karena secara substansinya masih sama dengan Omnibus Law Cipta Kerja.
Sunarno menambahkan, Perppu Cipta Kerja akan berdampak pada kaum buruh, petani, mahasiswa, dan tenaga medis. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Geruduk DPR, Belasan Ribu Buruh dan Mahasiswa Desak Pencabutan Perppu Cipta Kerja
VP: Allamsyah Yusuf Kurniawan
# buruh # mahasiswa # DPR # Perppu Cipta Kerja
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Didesak Bebaskan Mahasiswa ITB, Polri Tangguhkan Penahanan Pembuat Meme Prabowo-Jokowi: Kemanusiaan
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.