Travel
Ada Pecahan Kaca di Dalam Kemasan, Ratusan Botol Minuman Starbucks Siap Minum Ditarik dari Peredaran
TRIBUN-VIDEO.COM - Ratusan ribu minuman dalam kemasan dengan merek dagang Starbucks Vanilla Frappuccino terpaksa ditarik kembali dari peredaran.
Peredaran Starbucks Vanilla Frappuccino terkendala setelah pecahan kaca terdeteksi di sejumlah minuman dingin siap minum tersebut.
Total ada 25.200 kotak minuman kemasan Starbucks Vanilla Frappuccino produksi PepsiCo yang dibatalkan.
Satu kotak Starbucks Vanilla Frappuccino terdiri dari 12 botol.
Artinya, lebih dari 300.000 botol Starbucks Vanilla Frappuccino harus ditarik kembali.
Melansir Insider, Rabu (22/2/2023), penarikan dilakukan secara sukarela dan dimulai pada 28 Januari 2023.
Targetnya adalah minuman dengan tanggal kedaluwarsa pada 8 Maret, 29 Mei, 4 Juni dan 10 Juni.
Minuman tersebut didistribusikan ke seluruh Amerika Serikat, meskipun tidak di lokasi ritel Starbucks, kata perwakilan PepsiCo dalam sebuah pernyataan kepada Insider.
Baca: Rekomendasi Daftar Promo dalam Perayaan Valentine 2023, Ada Chatime, Starbucks, Pizza Hut hingga JCO
"Penghapusan produk ini dari pasar saat ini sedang berlangsung," ungkap pernyataan atas nama Kemitraan Kopi Amerika Utara.
Kemitraan Kopi Amerika Utara berkomitmen pada kualitas tingkat tinggi dalam produk yang dilayani.
"Memberikan pengalaman berkualitas kepada konsumen kami adalah prioritas utama kami," ucap perwakilan tersebut.
"Kami selalu bertindak dengan sangat hati-hati setiap kali potensi kekhawatiran muncul," imbuhnya.(*)
Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Viral Ratusan Ribu Starbucks Siap Minum Ditarik dari Peredaran, Ada Apa?
Video Production: Fransisca Ellen Kumala Sari
Sumber: TribunTravel.com
Terkini Nasional
Miris! 2 Oknum TNI Keroyok Warga Sipil hingga Tewas, Pesta Minuman Miras Berujung Jatuhnya Korban
Senin, 21 April 2025
Local Experience
Bir Tapi Halal? Inilah Bahan Dasar Pembuatan Minuman Bir Pletok yang Kaya akan Rempah
Sabtu, 19 April 2025
viral
VIRAL! Driver Ojol Terekam CCTV Curi Minuman di Resto, Ternyata Pernah Masuk RSJ
Rabu, 16 April 2025
Live Update
Polres Kudus Musnahkan 3.520 Botol Miras Berbagai Merek yang Terciduk dalam Operasi Pekat Candi 2025
Jumat, 21 Maret 2025
Regional
Polres OKI Tangkap 22 Tersangka, Sita Ribuan Miras dan 35 Garam Sabu dalam Operasi Pekat Musi 2025
Selasa, 11 Maret 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.