Kabar Selebriti
Geger Fuji Putus dari Thariq Halilintar, Minta Penggemarnya Tak Saling Serang
TRIBUN-VIDEO.COM - Sempat ramai didoakan hubungannya sampai ke pelaminan, kini hubungan Thariq Halilintar dan Fuji akhirnya kandas.
Keduanya dikabarkan putus setelah setahun menjalani hubungan spesial.
Hal yang menjadi sorotan, hubungan Fuji dan Thariq putus tepat di hari ulang tahun adik Atta Halilintar beberapa waktu lalu.
Bagi Thariq Halilintar keputusan ini adalah hal terbaik untuknya dan Fuji.
Baik Fuji dan Thariq kompak mengkonfirmasi hubungan keduanya putus lewat akun Instagram.
Kini, caption terakhir keduanya di Instagram menjadi sorotan.
"Halo semua, thofu thofu ku yang sangat aku sayangi.
Baca: Jalinan Asmara dengan Fuji Kandas, Thariq Ungkap Impian Masa Kecil hingga Singgung Soal Janji Tuhan
Sebenarnya sangat menghindari untuk bicara tentang ini dan belum kuat juga sepertinya," kata Thariq lewat Insta Storynya.
Thariq mengatakan putus dengan Fuji tepat di hari ulang tahunnya.
"Karena tidak ingin ada yang menyudutkan manapun pihak karena kesalahpahaman, aku mau meluruskan.
Hubungan kami sayangnya selesai tepat di hari ulang tahun ku kemarin. Ya Tuhan ku," kata Thariq.
Thariq pun mencurahkan perasaannya selama menjalin hubungan dengan Fuji.
"Sangat menghargai semua yang kita lalui bersama, mencintai dan menyayangi Fuji dengan sepenuh hati adalah hal yang sangat indah bagiku," kata Thariq.
Ia berharap semua pihak bisa menghargai keputusan keduanya.
Baca: Thariq Mengaku Masih Sayang dan Cinta Fuji Meski Sudah Putus, Tangisnya Tumpah di Pelukan Atta
Thariq Halilintar menerangkan, kini ia dan Fuji masih berteman baik.
"Untuk saat ini yang terbaik untuk kami, untuk menjadi pribadi yang lebih baik, dewasa dan bertanggungjawab," kata Thariq.
Sama halnya dengan Thariq, Fuji pun membuat klarifikasi lewat akun Instagramnya.
Setelah hubungan keduanya kandas, Fuji pun meminta penggemarnya tak saling serang.
Fuji mengatakan ia dan Thariq masih berteman baik.
"Jadi tolong banget jangan ada saling serang ke pihak manapun," tulis Fuji di Insta Storynya.
Putus sebagai pacar rupanya keduanya teramat galau.
Fuji maupun Thariq Halilintar sama-sama memposting foto berdua di feed Instagram.
"Tak care," tulis Fuji di caption foto dengan Thariq.
Seakan menjawab, Thariq juga memposting foto berdua Fuji.
"Always (emot icon love merah)," tulis Thariq.
Keduanya juga sama-sama memposting foto sedang berada di tempat makan.
Bedanya, foto unggahan Fuji di restoran.
Sedangkan foto postingan Thariq di pedagang kaki lima. (*)
Video Production: Ignatius Agustha Kurniawan
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Trump Akui Ditipu PM Israel, AS Putus Komunikasi dengan Netanyahu, IDF Frustasi Kehilangan Bekingan
2 hari lalu
Selebritis
Pamer Baby Bump, Gaya Modis Aaliyah Massaid saat Liburan Bareng Thariq Halilintar di Bali Disorot
Senin, 5 Mei 2025
Live Update
Warga Gotong Royong Perbaiki Jalan Utama Kampung Batang Hari Terputus, Memohon Perhatian Pemerintah
Sabtu, 3 Mei 2025
Kabar Selebriti
Tak Kalah dari Reza Artamevia, Intip Gaya Anggun Angelina Sondakh di Acara Mitoni Aaliyah Massaid
Jumat, 25 April 2025
Kabar Selebriti
Aura Bumil Makin Terpancar, Penampilan Aaliyah Massaid di Acara Mitoni Disorot, Anggun Berkebaya
Kamis, 24 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.