Travel
Ternyata Pramugari Lebih Suka Bekerja di Kelas Ekonomi Daripada First Class, Ini Alasannya
TRIBUN-VIDEO.COM - Berbicara soal penumpang pesawat di kelas bisnis atau first class, ternyata kebanyakan pramugari lebih memilih bekerja di pesawat kelas ekonomi daripada kelas bisnis atau kelas utama.
Lalu, mengapa pramugari lebih cenderung memilih bekerja di pesawat kelas ekonomi?
Kebanyakan orang berpikiran pramugari tentu akan lebih memilih bekerja melayani orang-orang 'mewah' dalam pesawat kelas bisnis atau kelas utama.
Baca: Gelaran Indonesia Travel Fair 2023, Tawarkan Promo Tiket Pesawat ke Bali hanya Rp 700 Ribu Saja
Dibandingkan melayani ratusan penumpang di kelas ekonomi yang sering merasa kebingungan saat naik pesawat.
Namun ternyata hal itu tak ada di pikiran mayoritas pramugari.
Banyak perusahaan penerbangan memiliki sistem promosi, di mana pramugari pertama kali akan memulai bekerja dalam kelas ekonomi.
Namun beberapa perusahaan mempersilakan kru memilih di mana mereka akan bekerja untuk penerbangan tersebut.
Berdasarkan pendapat sejumlah pramugari, bekerja dalam kabin mewah membuat mereka bekerja lebih keras.
Heather Wilde, seorang mantan pramugari, mengatakan pekerjaannya jauh lebih mudah saat bekerja dalam kelas ekonomi.
"Ketika terbang dalam pesawat kelas ekonomi, semuanya akan terasa lebih mudah. Pramugari senior akan menangani dokumen, sedangkan yang lain akan menangani makanan dan minuman," jelas Wilde dalam situs Quora.
Baca: Sering Dianggap Hal Biasa, Ternyata Ini Alasan Pramugari Sering Menyapa Penumpang
Sementara dalam kelas bisnis dan kelas utama, lanjut Wilde, tidak akan ada waktu untuk beristirahat.
Pramugari diharuskan untuk siap setiap saat melayani setiap penumpang.
Nuralia Mazlan, yang juga seorang pramugari menambahkan, melayani 100 orang di kelas ekonomi lebih baik daripada 16 orang di kelas bisnis.
Meskipun begitu, tak sedikit pula pramugari yang lebih memilih bekerja dalam pesawat first class.
(TribunTravel.com/Septi)
Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Jarang Diketahui, Mantan Pramugari Ungkap Rahasia Penerbangan Kelas Satu
# pramugari # penerbangan # pesawat # first class
Video Production: Fransisca Ellen Kumala Sari
Sumber: TribunTravel.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Fakta Unik Pariwisata Bali Pesawat Penuh, Tapi Kunjungan Turis Menurun
Rabu, 31 Desember 2025
Regional
Asal-usul Kuburan Pesawat di Bogor yang Timpa Rumah Warga Imbas Angin Puting Beliung, Sudah 5 Tahun
Selasa, 30 Desember 2025
Tribunnews Update
Penampakan Sayap Pesawat Timpa Rumah Warga di Bogor Gegara Tersapu Angin Kencang, Warga Panik
Selasa, 30 Desember 2025
Tribunnews Update
Bangkai Pesawat Terbang dan Mendarat di Rumah Warga usai Angin Puting Beliung Menerjang Bogor
Selasa, 30 Desember 2025
Local Experience
Bangkai Pesawat Terbang Tertiup Angin Puting Beliung, Timpa Rumah Warga di Kemang Bogor Jawa Barat
Selasa, 30 Desember 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.