Selasa, 13 Mei 2025

Travel

Jarang Diketahui Publik, Mantan Pramugari Ungkap Rahasia dalam Penerbangan First Class

Selasa, 21 Februari 2023 09:36 WIB
TribunTravel.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Saat bepergian naik pesawat dengan kelas bisnis dan kelas utama tentu sudah dilengkapi dengan berbagai fasilitas tambahan.

Namun, bukan rahasia lagi bila penumpang first class (kelas satu) kerap mendapatkan perlakuan istimewa dari para kru maskapai penerbangan.

Nah, ternyata ada rahasia di balik penumpang first class yang mungkin belum banyak orang yang tahu.

Melansir dari laman Dailystar.co.uk, Senin (20/2/2023) mantan pramugari, Kat Kamalani mengungkap rahasia penerbangan first class yang jarang diketahui publik.

Baca: Sempat Tutup & Rusak Imbas Gempa Turki, Bandara Hatay Kini Dibuka Kembali Layani Penerbangan

Baca: Tips untuk Bisa Upgrade Tempat Duduk ke Kelas Bisnis dalam Penerbangan

Kat Kamalani menjelaskan, jika awak kabin harus melayani penumpang first class maka biasanya seluruh kru yang bertugas saat penerbangan akan mengadakan pertemuan sebelum berangkat.

Kata Kat Kamalani, pertemuan itu akan membahas detail sosok penumpang yang memiliki alergi hingga kemungkinan diet yang dijalani.

Hal ini bertujuan agar tamu first class nyaman selama penerbangan berlangsung, terutama tamu dengan status khusus atau spesial.

"Jika penerbangannya lebih lama, akan ada makanan yang disiapkan," kata Kat.

Informasi itu agar kru pesawat bisa mempersiapkan menu khusus sebelum penerbangan berlangsung karena dapur yang terbatas.

(*)

Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Jarang Diketahui, Mantan Pramugari Ungkap Rahasia Penerbangan Kelas Satu

# Pramugari  # Penerbangan # First Class # Rahasia  

Editor: Dimas HayyuAsa
Video Production: Fransisca Ellen Kumala Sari
Sumber: TribunTravel.com

Tags
   #pramugari   #penerbangan   #first class   #Rahasia

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved