Terkini Nasional
Kakak Brigadir J Masih Kecewa soal Vonis Richard, Richard Eksekutor Utama sang Adik
TRIBUN-VIDEO.COM - Terungkap kekecewaan yang dialami kakak Brigadir J yakni Yuni Hutabarat terhadap vonis ringan Bharada E.
Sementara selama ini ia lebih banyak bungkam dan tak memberikan banyak pernyataan terkait kematian sang adik.
Bahkan Yuni terlihat menemani sang ibu saat sidang vonis terdakwa pembunuhan Brigadir J.
Dalam sidang vonis Bharada E, Yuni turut menangis mendengar putusan Majelis Hakim.
Rupanya dibalik tangisan tersebut, Yuni menyimpan rasa kecewa.
Baca: Hakim Wahyu Diperiksa Komisi Yudisial seusai Sidang Vonis Terdakwa Pembunuhan Brigadir J, Ada Apa
Kakak Brigadir J itu kecewa lantaran Bharada E divonis lebih ringan dibanding tuntutan dari Jaksa Penuntut Umum (JPU).
Alasan dirinya kecewa lantaran Richard Eliezer merupakan eksekutor dari pembunuhan tersebut.
Ia menyebut tembakan dari Bharada E bukan melumpuhkan namun mematikan.
Pasalnya salah satu tembakan Richard mengenai dada Brigadir J.
“Itu bukan tembakan yang melumpuhkan, tapi hampir mematikan, salah satunya di dada. Itu sangat menyakitkan sebenarnya,” papar Yuni.
Baca: Peluang Bharada E Kembali Jadi Polisi Sudah Tertutup! Pengamat: Kita ingin Polri Profesional Tidak?
Yuni beserta sebagian keluarganya mengaku masih sakit hati saat mengingat kejadian penembakan di rumah dinas Polri, Duren Tiga.
Meski begitu, Yuni mengaku tetap bersyukur lantaran Bharada E telah berkata jujur.
Akibat kejujurannya, skenario Ferdy Sambo terbongkar dalam kasus pembunuhan berencana Brigadir J.
Sementara rasa kekecewaan Yuni berbeda dengan yang dirasakan oleh kedua orangtuanya.
Pasalnya Samuel Hutabarat dan Rosti Simanjuntak mengaku menerima Bharada E divonis satu tahun enam bulan penjara. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribun-video.com dengan judul Selama Ini Bungkam, Terungkap Kekecewaan Kakak Brigadir J terhadap Bharada E yang Divonis 1,5 Tahun
# Kekecewaan # Kakak Brigadir J # Pembunuhan Brigadir J # Vonis # Bharada E # Sidang PN Jaksel
Video Production: Roni Yoga Irawan
Sumber: Tribun Video
Live Update
Mediasi Sidang Gugatan Wanprestasi Esemka di PN Solo, Penggugat Usulkan Jalan Perdamaian
4 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Jokowi Siap Datang Persidangan Ijazah Palsu, Bakal Bawa Ijazahnya Jika Diminta Majelis Hakim PN Solo
6 hari lalu
Tribunnews Update
Prabowo Geram Dibilang Boneka Jokowi, Rocky Gerung Bereaksi Khawatir Jokowi Sedang Persiapkan Gibran
7 hari lalu
Live Update
Presiden Prabowo Heran Ijazah Jokowi Dipersoalkan Publik: Nanti Ijazah Saya Ditanya-tanya
7 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.