Senin, 10 November 2025

Kabar Selebriti

Adinda Thomas Dilamar Raka Amal, Ini Potret Mesra Keduanya Pamer Cincin di Jari Manis

Sabtu, 18 Februari 2023 19:00 WIB
Warta Kota

TRIBUN-VIDEO.COM - Bintang sinetron dan film Adinda Thomas mengumumkan kabar bahagia.

Perempuan cantik bernama panjang Adinda Noviana Sari Thomas itu menerima lamaran Raka Akmal, Sabtu (18/2/2023).

Adinda Thomas membagikan kabar lamarannya melalui akun media sosialnya.

Di akun media sosialnya itu Adinda Thomas memamerkan foto-foto romantisnya bersama Raka Akmal.

Salah satu fotonya saat Raka Akmal memegang tangan Adinda Thomas.

Baca: Sosok Rizal Djibran, Pesinetron Drama Kolosal yang Diduga Lakukan KDRT kepada Sang Istri

Baca: Sosok Faradina Tika Aktris Sekaligus DJ, Tercatat Pernah Membintangi Beberapa Sinetron Tanah Air

Bintang film KKN di Desa Penari itu tampak tersenyum bahagia sambil menunjukkan cincin di jari manis tangan kirinya.

Perempuan berusia 29 tahun ini juga memamerkan saat dipeluk Raka Akmal.

"Here's to love and laughter and happily ever after," tulis Adinda Thomas.

Penyanyi Vidi Aldiano hingga pemain film Marsha Aruan ikut bahagia saat Adinda Thomas dilamar Raka Akmal.

(*)

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Adinda Thomas Dilamar Raka Akmal, Pamer Cincin di Jari Manis Tangan Kiri hingga Foto Mesra di Medsos

Editor: Dimas HayyuAsa
Video Production: Difa Isnaeni Azizah
Sumber: Warta Kota

Tags
   #Adinda Thomas   #cincin   #sinetron   #kabar bahagia

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved