Minggu, 11 Mei 2025

Viral di Medsos

Wanita Korban Gempa Turki Ini Menolak Dievakuasi karena Tak Pakai Hijab

Minggu, 12 Februari 2023 20:42 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Sebuah video proses evakuasi seorang wanita yang masih selamat di reruntuhan bangunan akibat gempa Turki sempat menolak untuk dievakuasi relawan menjadi viral di media sosial.

Wanita tersebut menolak keluar dari puing-puing bangunan lantaran tak menggunakan hijab.

Bahkan ia lebih mementingkan untuk meminta hijab meskipun relawan menawarkan air minum terlebih dulu.

Beruntung, relawan sigap mencarikan kerudung untuk mempercepat proses evakuasi.

Dilansir The Munsif Daily, tampak wanita itu masih memberikan respons yang baik kepada relawan yang hendak mengevakuasi dirinya dari reruntuhan bangunan.

Beberapa relawan pria tampak tergesa-gesa untuk menghindari puing itu rubuh.

Baca: Viral Tampang Pelaku Pembunuhan Mahasiswi di Pandeglang Pakai Kloset, Ini Sosoknya

Baca: Viral Pernikahan Bule Asal Kanada dengan Wanita Asal Pidie, Masuk Islam dan Baca Ayat Suci Al-quran

Tetapi wanita itu bersikeras enggan keluar dari kolong puing karena tak memakai hijab.

Bahkan relawan lebih dulu menawarkan air minum namun ditolak karena wanita itu hanya menginginkan hijab.

Beruntung, relawan dengan sigap langsung memberikan kerudung agar wanita tersebut bisa segera diselamatkan.

Setelah mendapatkan hijab dan memakainya, baru kemudian ia merangkak dengan hati-hati.

Satu dari relawan mengaku kagum dengan ketakwaan wanita itu hingga memujinya.

"Bibi, aku cinta imanmu, aku cinta itu," ujar relawan itu.

"Keluarlah hati-hati, kami adalah anak-anakmu," sambungnya.

Setelah berhasil keluar, kemudian ia digendong oleh para relawan.

Video ini pun menjadi viral setelah diunggah oleh akun Instagram @ilmfeed, Jumat (10/2/2023).

"Earthquake Survivor REFUSES to come out WITHOUT #HIJAB!" tulis Ilmfeed.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Wanita Ini sempat Menolak Keluar karena Tak Pakai Hijab saat Dievakuasi, Relawan: Aku Cinta Imanmu

Editor: Tri Hantoro
Video Production: Roni Yoga Irawan
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #korban   #gempa   #Turki   #hijab

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved