Ragam
Melihat Koleksi Kontemporer Musim Semi dan Musim Panas 2023 Onitsuka Tiger, Apa yang Menarik?
TRIBUN-SHOPPING.COM - Merek fesyen Jepang Onitsuka Tiger kembali menghadirkan koleksi kontemporer yang memadukan fesyen dengan sport, sekaligus warisan dengan inovasi.
Dalam koleksi Spring Summer 2023 yang bertema minimalis Jepang, Onitsuka Tiger memadukan bentuk-bentuk inovatif dengan budaya Jepang dan mengekspresikan keindahan dengan menghilangkan apa yang tidak diperlukan.
Di bawah arahan direktur kreatif Andrea Pompilio, tema tersebut dilanjutkan dalam kampanye visual yang mengontraskan beberapa elemen yang disandingkan, seperti siluet dan ruang, warna langit dan bangunan, serta latar belakang dan bola geometris.
“Untuk menarik perhatian pada detail koleksi, bentuk dan minimalisme artistik, dan untuk menonjolkan kontras dengan siluet yang elegan, model sengaja dijauhkan dari tampilan penuh dan latar belakang dibuat sederhana," ujar Andrea.
Baca: Berusia 10 Tahun, Putri Kim Jong Un Jadi Trendsetter Fesyen di Korut, Jaket Putih Langsung Laris
"Selain itu, kontras antara langit dan bola raksasa diciptakan seolah-olah sebuah instalasi dengan memberikan nuansa artistik pada bola raksasa. Dengan menciptakan ruang seperti galeri seni, kami menciptakan hubungan antara model dan seni."
Koleksi ini diwarnai detail yang mengubah pakaian sederhana menjadi objek desain. Semua pakaian dibuat di Jepang, dengan siluet yang mengalir, kuat dalam budaya, dan perhatian terhadap detail, mulai dari logo bordir dengan jahitan zigzag, serta jahitan dekoratif di keliman.
Bentuk tubuh menjadi fokus pengembangan kreatif dan didesain ulang dengan konstruksi yang dipinjam dari budaya Jepang.
Tali serut yang panjang, misalnya, mengubah kaus georgette oversize menjadi atasan emboss atau rok dari nilon Jepang dengan lipatan yang mengingatkan pada hakama yang dikenakan oleh para pemanah ky?d?.
Desain serupa kimono juga muncul di sana-sini: di antara potongan blus lengan panjang yang dibuat lebar dan berkibar.
Baca: Hamil Anak Pertama, Berikut Potret Istri Adipati Dolken, Canti Tachril saat Tampil di Acara Fesyen
Selain tali serut yang mengubah siluet, gaun yang dapat dilepas, dan jaket yang dapat dikenakan dengan jubah, Andrea Pompilio memperkenalkan gaun kecil dengan saku ransel di bagian belakang.
Untuk palet warna, hitam dan putih adalah narasinya, namun diselingi oleh rona kuning dan hijau shiso, yang terinspirasi dari warna cerah daun kemangi Jepang.
Yang menarik dari koleksi ini adalah hadirnya sepatu-sepatu yang dirancang ulang. Seperti model Serrano yang memiliki motif grafis yang dicetak mengingatkan pada goresan harimau dan diperbarui sebagai model Tirrack.
Lalu ada sandal jepit kulit yang terinspirasi sandal setta Jepang, dan model sepatu Sclaw dan Sclaw MT, dengan potongan ramping dan bordiran yang indah.
Selain itu ada tas bersulam logo dan Claw Stripes yang terinspirasi dari tas bowling ini tersedia dalam tiga ukuran, termasuk ukuran mikro.
Koleksi ini bisa didapatkan di toko-toko Onitsuka Tiger di Indonesia. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Koleksi Musim Semi/Panas 2023 Onitsuka Tiger, Apa yang Menarik?"
Video Production: Dharma Aji Yudhaningrat
Sumber: Kompas.com
Live Update
Bagai Musim Semi, Bunga Tabebuya Bermekaran di Jalanan Kota Solo Manjakan Wisatawan Berfoto
Rabu, 2 Oktober 2024
TRIBUN VIDEO UPDATE
Potret Fesyen Produksi Balenciaga Viral Lagi, Kali Ini Rok Model Handuk Dijual seharga Rp 14 Juta
Kamis, 16 November 2023
Kabar Selebritis
NBA Gandeng Suga BTS, Luncurkan Koleksi Fesyen Terbaru Edisi Ekslusif, Ini Cara Pesannya
Senin, 28 Agustus 2023
Tribunnews Update
Fakta-fakta Viral Event KAWS Holiday: Ada Patung Pink Raksasa Rebahan Tutup Mata di Candi Prambanan
Senin, 21 Agustus 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.