TRIBUN-VIDEO UPDATE
Miris! Jari Kelingking Bayi di Palembang Terpotong Gunting Perawat Senior saat Buka Perban Infus
TRIBUN-VIDEO.COM - Nasib malang dialami oleh bayi 8 bulan di Palembang Sumatera Selatan.
Jari kelingking dari bayi tersebut putus karena tergunting oleh seorang perawat di RS Muhammadiyah Palembang.
Insiden ini terjadi saat sang perawat hendak membuka selang infus korban.
Wakil Direktur SDM RS Muhammadiyah Palembang, menuturkan bahwa insiden tersebut terjadi karena kelalaian perawat mereka.
Baca: Viral Buruh Cekcok dengan Atasan Gegara Lembur Tak Dibayar, Ganjar: Nggak Usah Marah-marah, Laporkan
Saat ini, perawat tersebut juga sudah dinoaktifkan dari jabatannya.
Muksin menambahkan, pihak rumah sakit juga telah melakukan tindakan operasi untuk menyambung kembali jari kelingking sang bayi.
"Lalai ya (oknum perawat), sehingga menyebabkan kelingking dari pasien bayi terputus," katanya.
Meski begitu, ayah dari sang bayi tetap membawa kasus ini ke kepolisian.
Dalam kesaksiannya, Suparman mengatakan bahwa insiden nahas itu dialami sang anak pada Jumat (3/2/2023) sekira puku. 10.30 WIB.
Baca: Setelah Viral dan Dilaporkan ke Polisi, Oknum PNS Arogan Pemukul Pedagang Martabak Ingin Berdamai
Baca: Viral Wanita Cantik Rangkul Rocky Gerung saat Nonton Konser Dewa 19, Netizen Dibuat Penasaran
Saat itu, infus yang dipakai di lengan kanan sang anak tersumbat.
Ia pun memanggil perawat.
Karena sudah membuka perban infus anaknya, perawat tersebut kemudian menggunakan gunting besar.
Nahas, jari kelingking bayi malang itu justru ikut tergunting dan terpotong.
"Saya sudah bilang sama perawat itu untuk membuka perban perlahan. Namun perawat itu malah mengambil gunting untuk menggunting perban yang melekat di lengan anak saya," katanya. (Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Jari Kelingking Bayi di Palembang Terpotong, RS Nonaktifkan Perawat, Polisi Telah Periksa 7 Saksi
HOST: NILA IRDA
VP: JANUAR IMANI
# Jari Kelingking # bayi # Palembang # Terpotong # gunting # perawat
Reporter: Nila
Video Production: Januar Imani Ramadhan
Sumber: Tribunnews.com
To The Point
Calon Pengantin Palembang Dibacok saat Hendak Akad: Masih Pakai Baju Pengantin, Polisi Buru Pelaku
1 hari lalu
Selebritis
Disebut Bayi Pulen dan Gemoy, Hagia Anak Ketiga Jessica Iskandar Jadi Idola Baru Para Artis
1 hari lalu
Terkini Daerah
Terbongkar! Mayat Bayi yang Dikirim Lewat Ojol Ternyata Hasil Hubungan Terlarang Kakak Adik
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.