Minggu, 11 Mei 2025

viral di medsos

Viral Penjual Cappucino Cincau di Bogor Mirip Atta Halilintar: Kalau Saya Atta Gledeg

Minggu, 5 Februari 2023 10:18 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM, BOGOR - Fauzi namanya. Pria 32 tahun yang sehari-hari menjadi pedagang es cappucino cincau di Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor, ini kerap dijuluki Atta Halilintar KW karena sosok fisiknya yang dianggap mirip banget dengan menantu musisi Anang Hermansyah tersebut.

Jika tampil mengenakan jaket ketat dan kacamata hitam, ditambah kumis tipis, sosok Fauzi terlihat amat mirip dengan sang Youtuber, Atta Halilintar.

Fauzi pun tak menampik dirinya kerap disebut warga mirip Atta Halilintar.

Baca: Viral Wali Kota Solo Gibran Pasang PP di Twitter Sosok yang Mirip Kaesang Pangarep

"Banyak yang bilang, hampir semua yang beli bilang saya mirip Atta Halililntar. Awalnya anak kecil sampe dibawain kacamata, katanya abang mirip banget sama Atta Halilintar, terus ibu-ibu bilang katanya mirip yang di iklan Smartfren," ujarnya kepada TribunnewsBogor.com, Sabtu (4/2/2023).

Awalnya, Fauzi mengaku belum mengetahui siapa itu Atta Halilintar. Pasalnya, pria asal Bandung itu tidak begitu aktif di media sosial, terutama youtube.

Setelah banyak yang mengatakan dirinya mirip dengan suami dari Aurel Hermansyah, barulah ia mencari tahu sosok Atta Halilintar.

"Awalnya engga tau, karena saya kurang suka liat youtube, kalau nonton youtube juga nonton potongan film gitu. makanya kayak Ria Ricis, Atta Halilintar engga begitu tau juga, padahal itu youtuber nomer satu," katanya.

Baca: Putrinya Disebut Mirip Gadis Korea, Ussy Sulistiawaty Sebut Pemberian Tuhan: Waktu Bikin Biasa Aja

Setelah menyadari ada sedikit kemiripan dengan ayah dari Ameena Hanna Nur Atta, dirinya pun perlahan-lahan berdandan ala Atta Halilintar.

Mulai dari potongan rambutnya, gaya berpakaiannya, hingga kata-kata Ashiap sebagai jargon Atta Halilintar yang begitu fasih diucapkannya.

Bahkan, Fauzi pun turut menamai brand dagangannya dengan nama Atta Geledeg, yang merupakan plesetan dari Halilintar.

"Plesetan aja ini mah, sebutannya juga dari orang-orang, kalau yang asli kan Atta Halilintar, kalau saya Atta Gledeg," tandasnya.

Selain berjualan es capucino cincau, Atta Halilintar KW ini juga memiliki usaha konter handphone di lokasi yang sama.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kacamata Hitam dan Berkumis Tipis, Penjual Es Cincau Ini Kerap Dijuluki Atta Halilintar KW

# Bogor # Mirip # Atta Halilintar # mirip Atta Halilintar

Editor: Danang Risdinato
Video Production: Rania Amalia Achsanty
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved