Rabu, 14 Mei 2025

Terkini Metropolitan

Terkuak Cara Wowon saat Menjadi Aki Banyu untuk Kelabui Korban, Peragakan Suara Melengking

Sabtu, 4 Februari 2023 17:22 WIB
TribunJakarta

TRIBUN-VIDEO.COM - Suara Wowon Erawan pembunuh berantai saat menjadi Aki Banyu akhirnya terkuak.

Dalang pembunuhan berantai di Bekasi dan Cianjur itu memperagakan suara melengking saat ditemui di Polda Metro Jaya, Rabu (1/2/2023).

Suara itu dipakai Wowon untuk melancarkan kejahatan dalam membunuh dan memeras para korban.

Suara melengking seperti ini digunakan Wowon untuk melancarkan aksi jahatnya memeras dan membunuh para korban.

Suara tersebut bisa ia peragakan karena Wowon sempat berprofesi menjadi dalang.

Baca: Tergiur Tawaran Rp 500 Juta dari Wowon, Solihin Alias Duloh Menyesal dan Siap Dihukum Mati

Dengan memperagakan seakan ada Aki Banyu, melalui telepon Wowon perdaya korban.

Tak cuma para korban, Wowon juga dengan menjadi Aki Banyu perdaya tersangka pembunuh lainnya yaitu Solihin.

Diketahui, Aki Banyu merupakan sosok fiktif yang dibuat Wowon, yang oleh korban dinilai bisa memberi kesuksesan asal perintahnya dilakukan.

Wowon, berperan sebagai tokoh fiktif demi mengelabui para korbannya, yang sebagian besar Tenaga Kerja Wanita (TKW).

Bahkan, karakter tokoh fiktif yang diperankannya itu tak diketahui sama sekali oleh kedua rekannya sesama pembunuh, Duloh dan Dede.
Wowon ternyata berperan sebagai tokoh bernama Aki Banyu.

"Ternyata tersangka Wowon berperan sebagai Aki Banyu yang merupakan figur fiktif," ucap Hengki kepada wartawan di Polda Metro Jaya seperti dilansir Tribunnews.com, Selasa (24/1/2023).

Baca: Terungkap Cara Wowon Tega Habisi Anak Kandungnya Sendiri, Beri Perintah ke Duloh

Dalam praktiknya ternyata diketahui sosok Aki Banyu yang diperankan Wowon sebagai sosok yang selama ini memerintahkan tersangka Duloh dan Dede Solehudin untuk membunuh para korban.

Sosok Aki Banyu disebut Hengki juga yang selama ini melontarkan tipu daya kepada korban dengan menyarankan menceburkan diri ke laut apabila ingin mendapat kesuksesan.

Dilansir Kompas TV, ternyata Wowon memiliki kemampuan bersandiwara mengelabui para korban dan juga terhadap dua rekannya karena dia memiliki latar belakang seorang dalang.

Wowon mampu mengubah nada suaranya sedemikian rupa lewat sambungan telepon sehingga mereka percaya bahwa itu suara perintah dari Aki Banyu.

Uniknya saat diinterogasi polisi, Wowon tak serta merta bisa bersedia membuka tabir pembunuhan berantai yang telah dilakukannya bersama Duloh dan Dede.

Polisi kesulitan untuk mengungkap petunjuk baru saat menginterogasi dengan cara biasa kepada pembunuh berantai tersebut.

"Si Wowon itu kalau ditanya langsung susah, tapi kalau disuruh dalang kebuka semua. Dia bisa menjelaskan sambil mendalang. Di mana korban disimpan dia tunjukkan. Ini fakta penyidikan memang," pungkasnya.

# Wowon # Aki Banyu # Pembunuhan Berantai # Suara

Baca berita lainnya terkait Wowon

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul VIDEO Terkuak Begini Suara Melengking Wowon Sang Pembunuh Berantai Saat Menjadi Aki Banyu

Video Production: Tia Kristiena
Sumber: TribunJakarta

Tags
   #Wowon   #Pembunuhan Berantai   #Aki Banyu   #Suara

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved