Senin, 12 Mei 2025

Kesehatan

Apa itu Hiperhidrosis, Kondisi Telapak Tangan Basah yang Jangan Disepelekan

Jumat, 3 Februari 2023 15:07 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Hiperhidrosis merupakan suatu kondisi dimana keringat keluar secara berlebihan.

Bahkan ada sebagian orang yang menganggap telapak tangan berkeringat dan basah merupakan salah satu tanda adanya penyakit Jantung.

Namun nyatanya kondisi telapak tangan yang basah karena berkeringat disebabkan karena produksi keringat berlebih dari kelenjar keringat atau yang biasa disebut dengan hiperhidrosis.

Baca: Waspadai Tubuh Berkeringat hingga Pucat Bisa Jadi Gula Darah Rendah, Kenali Gejala Hipoglikemia

Baca: Jangan Disepelekan! Telapak Tangan Sering Berkeringat Bisa Jadi Tanda Penyakit Serius

Keringat yang biasanya hanya diproduksi saat suhu udara naik, demam, olahraga, atau kondisi tertentu seperti cemas dan takut

Hiperhidrosis terbagi menjadi dua jenis, yaitu sekunder dan primer.

Hiperhidrosis sekunder dapat terjadi karena adanya penyakit penyerta atau disebabkan oleh penyakit lain.

Sedangkan hiperhidrosis primer tanpa ada penyebab sebelumnya.

(Tribun-Video/TribunHealth)

Artikel ini telah tayang di Tribunhealth.com dengan judul Mengenal Hiperhidrosis Penyebab Keringat Berlebihan, Berikut Ulasan Dokter

# Hiperhidrosis # Keringat # Kesehatan # Penyakit

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Reporter: chalida husna
Video Production: Latif Ghufron Aula
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved