Kabar Selebriti
Terpilih untuk Memandu Konser BLUE di Jakarta, Indra Bekti Antusias Kembali Nge-host
TRIBUNVIDEO.COM - Presenter Indra Bekti dipastikan turut terlibat dalam konser BLUE, boyband asal Inggris, sebagai pemandu acara.
Konser bertajuk Romantic Valentine Live In Jakarta itu akan digelar di Grand Ballroom Pullman Jakarta, 14 Februari 2023, mendatang.
Memandu jalannya konser BLUE nanti akan menjadi penampilan perdana Indra Bekti pasca mengalami pecah pembuluh darah pada akhir Desember lalu.
Kabar Indra Bekti akan tampil menjadi host juga telah dikonfirmasi melalui unggahan Instagram promotor konser BLUE, Color Asia Live.
Baca: Manajer: Gangguan Pandangan Mata Indra Bekti Diduga Alami Stroke, Namun Motorik Aman
Promotor konser itu mengunggah video Indra Bekti yang terlihat antusias saat mengumumkan keterlibatanya dalam konser BLUE di Jakarta itu.
Di awali dengan menyanyikan penggalan sebuah lagu, Indra Bekti kemudian memberikan informasi terkait konser BLUE.
"Untuk penggemarnya BLUE, jangan lupa tanggal 14 Februari BLUE akan konser di Jakarta tepatnya di hotel Pullman," kata Indra Bekti dikutip dari akun Instagram @colorasialive.
"Siapa yang nge-MC? Indra Bekti, wooo,"
"Kalau gitu aku tunggu kamu di konsernya BLUE dengan judul BLUE Romantic Valentine, see you," tutupnya.
Baca: Indra Bekti Bakal Jadi Presenter Konser BLUE, Tim Medis hingga Kamar Hotel Mewah Disiapkan
Dalam unggahan itu, promotor Color Asia Live menegaskan Indra Bekti akan menjadi host dalam konser yang menjadi tanggung jawabnya itu.
"Welcoming Indra Bekti @indrabekti as the Host for BLUE 20th Anniversary Heart & Soul Tour live in Jakarta 2023," tulis akun Instagram @colorasialive, Selasa (31/1/2023).
Selaras dengan unggah itu, Managing Director Color Asia Live, David Ananda juga menyebut konser BLUE itu akan menjadi momen kembalinya Indra Bekti ke dunia hiburan.
"Konser BLUE jadi momen comeback teman kita, Indra Bekti, yang sempat Desember lalu jatuh sakit," kata David Ananda saat jumpa pers di Hotel Pullman Jakarta Barat, Selasa (31/1/2023).
"Kita udah dapat konfirmasi dari Indra Bekti, dia bakal didatangkan untuk mengisi menjadi host di momen ini," sambungnya. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Indra Bekti Antusias Bakal Kembali Nge-host, Terpilih untuk Memandu Konser BLUE di Jakarta
VP: Allamsyah Yusuf Kurniawan
# Indra Bekti # host # konser # Jakarta
Sumber: Tribunnews.com
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.