Terkini Nasional
Kakek di Gianyar Kaget Rumahnya Disambangi Orang Nomor Satu di Indonesia: Kejadian Langka
TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Jokowi melakukan kunjungan kerja di Provinsi Bali sejak kemarin, Rabu (1/2/2023).
Sore harinya, Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana Jokowi meresmikan Pasar Seni Sukawati di Kabupaten Gianyar.
Di luar agenda kepresidenan, Jokowi tiba-tiba blusukan atau mengunjungi sejumlah rumah warga yang ada di Dusun Keingetan, Desa Singakerta, Kecamatan Ubud, Gianyar, Bali.
Jokowi blusukan di malam hari didampingi ajudan dan beberapa anggota Paspampres.
Beberapa warga yang didatangi rumahnya oleh Jokowi malam-malam pun kaget.
Jokowi mengunjungi rumah warga untuk menyapa sekaligus memberikan bantuan.
Baca: Didampingi Gibran, Prabowo Subianto Nostalgia di Puro Mangkunegaran: Dulu Kakek Saya Kerja di Sini
Baca: Surya Paloh Buka Suara soal Pertemuannya dengan Presiden Jokowi, Tak Ada Perubahan Sikap Presiden
Seorang warga yang bernama Wayan Brata mengaku terkejut dengan kedatangan Kepala Negara itu.
Ia menyebut kejadian tersebut sebagai kejadian langka seumur hidupnya.
"Kaget ketemu sama Presiden, seumur-umur cuma sekali ini ketemu Pak Presiden," ujar Wayan Brata yang saat ini berusia sekitar 71 tahun.
Menurut Brata, Presiden sempat bertanya terkait kondisinya sehari-hari. Mulai dari kesehatan hingga pekerjaannya.
"Sehat bapak? Pekerjaan bapak? Ngasuh cucu dua, siang jualan di warung yang ada di depan, ada teman yang ngasih barang janur," ungkap Wayan.
Warga lainnya yang bernama Ketut juga mendapatkan pengalaman serupa.
Ia mendapatkan kesempatan untuk bercengkrama langsung dengan Presiden Jokowi.
Dia sedang bersantai di rumah ketika Jokowi datanga menyambanginya.
“Om Swastiastu, ditanya siapa namanya? Sehat? Sehat tapi saya ada urat kejepit," tutur Ketut saat menceritakan obrolannya dengan Presiden Jokowi.
Ketut pun mengaku tidak menyangka akan kedatangan Presiden Jokowi ke rumahnya.
Bahkan ia merasa terharu karena Presiden Jokowi datang dan memberikan berkah kepada dirinya.
"Senang, senang, tapi air mata mengalir. Sedih ndak, tumben sekali didatangi lagi diberi berkah, syukur saja, sebelum saya mati bertemu dengan Presiden," ucap Ketut.
"Dada ini rasanya degdegan, buat susah tidak susah, kalau senang ya melebihi senangnya, sehingga air mata keluar," ungkap pria lansia ini terharu.(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kakek Ini Deg-degan dan Menangis Rumahnya Disambangi Jokowi Malam Hari
# Gianyar # Kakek # Gianyar bali # Jokowi
Video Production: ahmadshalsamalkhaponda
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Peradi Bersatu Ingin Temui Jokowi seusai Laporkan Roy Suryo cs, Singgung Tanggung Jawab Moral
41 menit lalu
Tribunnews Update
Instagram Jokowi Diserbu Warganet, Banjir Komentar seusai Temui Mantan Dosen Pembimbing Kuliah UGM
2 jam lalu
Tribunnews Update
Heran Terseret Kasus Ijazah Jokowi seusai Disebut Mangkir, Abraham Samad: Tak Ada Undangan Polisi
2 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Setelah Polisikan Penuding Ijazah Palsu, Jokowi Temui Kasmudjo Dosen Pembimbing Semasa Kuliah di UGM
11 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.