Kabar Selebriti
Warganet Minta Indra Bekti Sementara Waktu Tak Memaksakan Kondisinya untuk Comeback Jadi Host
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUN-VIDEO.COM, JAKARTA - Indra Bekti dipastikan akan menjadi host dalam konser BLUE bertajuk Romantic Valentine Live In Jakarta pada 14 Februari 2023 di Grand Ballroom Pullman Jakarta.
"Konser BLUE jadi momen comeback teman kita, Indra Bekti, yang sempat Desember lalu jatuh sakit. Kita udah dapat konfirmasi dari Indra Bekti, dia bakal didatangkan untuk mengisi menjadi host di momen ini. Dia bakal memandu full dari awal sampai akhir, nyanyi juga, memandu lagu Indonesia Raya," kata David Ananda, Managing Director Color Asia Live saat jumpa pers di Hotel Pullman Jakarta Barat, Selasa (31/1/2023).
Pengumuman tersebut juga diunggah dalam laman Instagram promotor konser BLUE, Colour Asia Live.
Dimana terlihat Indra Bekti mengajak masyarakat untuk segera menyaksikan konser BLUE, karena dia akan menjadi host dalam acara tersebut.
Baca: Sempat Alami Pendarahan Otak, Indra Bekti Semangat Terapi agar Jadi Host Konser BLUE
"Untuk penggemarnya BLUE, watch out, watch out. Jadi jangan lupa tanggal 14 februari, BLUE Concert di Jakarta di Hotel Pullman jadi yang MC Indra Bekti. Kalau begitu aku tunggu kamu di konsernya BLUE dengan judul BLUE Romantic Valentine," tutur Indra Bekti di Instagram Colour Asia Live, dikutip Rabu (1/2/2023).
Dengan muka sumeringah, Indra Bekti juga menyanyikan nada dari grup musik pria asal Inggris tersebut.
Namun tidak sedikit warganet yang justru masih mengkhawatirkan kondisi Indra Bekti untuk menjadi pembawa acara dalam konser tersebut.
Sebab Indra Bekti masih menjalani pemulihan setelah sakit pendarahan di otak.
Warganet meminta suami Aldilla Jelita itu jangan memaksakan kondisinya untuk kembali ke dunia hiburan Tanah Air sementara waktu.
"Udah sembuh? Jangan maksain kak Bekti," tulis netizen dibumbuhi emosional sedih.
"Ya Allah Indra Bekti jangan dipaksain kerja, fokus pemulihan aja dulu," lanjut lainnya.
Baca: Jalani Keseharian seperti Normal, Sang Manajer Sebut Indra Bekti Sudah Bisa Berjalan & Ambil Wudhu
Tidak hanya itu beberapa komentar lainnya juga mengkhawatirkan jika Indra Bekti masih dalam kondisi yang tidak prima sehingga bisa mengakibatkan pingsan secara tiba-tiba ketika acara berlangsung.
"Matanya masih kosong gitu deh," tulis komentar warganet lainnya.
"Nanti pingsan di panggung," ungkap warganet.
Diketahui Indra Bekti sebelumnya sempat menjalani perawatan intensif di rumah sakit akibat pecah pembuluh darah pada 28 Desember 2022.
Berangsur membaik selama menjalani perawatan, Indra Bekti diperbolehkan untuk pulang pada Sabtu (21/1/2
Sahabat Indy Barends ini juga dikonfirmasi akan kembali ke panggung industri hiburan sebagai host dalam konser grup musik pria BLUE pada 14 Februari 2023 mendatang. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Indra Bekti Comeback Jadi Host, Warganet Khawatirkan Kondisi Sang Presenter, Takut Tiba-tiba Pingsan
# Indra Bekti # Comeback # Host # BLUE
Video Production: Arifah Nur Shufiyatin
Sumber: Tribunnews.com
Olahraga
JORGE MARTIN ALAMI KECELAKAAN USAI COMEBACK DARI CEDERA, 6 Tulang Rusuk Patah: Bos Aprilia Kecewa
Senin, 14 April 2025
Live Update
Satlantas Polres Lhokseumawe Menggelar Aksi Blue Light Patrol, Antisipasi Balap Liar menjelang Sahur
Senin, 3 Maret 2025
Olahraga
FULLSET!!! EPIC COMEBACK RED SPARKS WALAU TANPA MEGAWATI, Pink Spiders Gagal Bantu Hillstate
Sabtu, 1 Maret 2025
HOT TOPIC
LIVE: Kabar Duka, Ibu Sambung Indra Bekti Meninggal Dunia, Sempat Pingsan dan Dirawat di RS
Rabu, 29 Januari 2025
Musik
Lirik Lagu Blue - Yung Kai, Trending YouTube: So Let Me Fly with You, Will You Be Forever with Me?
Jumat, 13 Desember 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.