Senin, 12 Mei 2025

Kabar Selebriti

Isu Pacaran dengan Gading Mencuat, Luna Maya Akhirnya Buka Suara dan Beri Puji Sosok Ayah Gempi Itu

Selasa, 31 Januari 2023 09:46 WIB
Grid.ID

TRIBUN-VIDEO.COM - Luna Maya diisukan memiliki hubungan spesial dengan Gading Marten. Hal itu diketahui lantaran kedua kerap jalan dan liburan bersama.

Namun kabar tersebut ditepis oleh mantan kekasih Ariel Noah itu. Luna mengatakan dirinya dengan Gading hanya sebatas teman.

"Bisa dibilang temenan sudah lama ya, jadi kayaknya kita lucu saja. Ini dari mana nih gosip?," ujar Luna Maya saat Grid.ID jumpai dikawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Meski demikian, Luna Maya tidak terlalu heran apabila gosip pacaran dengan Gading mencuat.

Baca: Luna Maya Blak-blakan Hubungan Spesial dengan Gading Marten, Unggah Momen Liburan ke Jepang

Sebab banyak momen mereka habiskan bersama, baik saat liburan maupun sebatas pekerjaan.

"Aku juga mungkin kemarin sempat ke Jepang bareng, ada proyek kerjaan bareng. Jadi ya sama Gading kan memang temenan, jadi yuk foto yuk. Kita bikin konten atau apa. Nggak ada niat gimana cuma memang mau bikin konten saja. Sama Vincent dan Desta juga begitu," lanjut Luna Maya.

Oleh karena itu itu Luna Maya juga merasa wajar kalau pada akhirnya dia diterpa gosip pacaran dengan Gading.

"Jadi ya wajar sih kalo digosipin gitu," ucap Luna Maya.

Baca: Selalu Tampil Cantik dan Anggun, Ini Hal yang Dilakukan Luna Maya untuk Perlambat Penuaan

Sementara itu Luna Maya mengenal Gading sosok yang baik dan menyenangkan. Papa Gempita Nora Marten itu juga disebut sosok yang perhatian dengan sahabat-sahabatnya.

"Gading orangnya baik sangat menyenangkan. Dia itu nggak pernah sedih kali, orangnya juga sangat perhatian sama teman, dia itu carrying. Jadi memang temannya banyak ya tuh dia, orangnya memang fun banget, deket dia tuh pokoknya jadi seru saja," puji Luna Maya.

(*)

Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Bantah Pacaran dengan Gading Marten, Luna Maya Justru Puji Sosok Ayah Gempi

# Luna Maya # Gading Marten # pacaran # Gempi

Editor: Damara Abella Sakti
Video Production: Reka Alfa Dwi Putri
Sumber: Grid.ID

Tags
   #Luna Maya   #Gading Marten   #Kabar selebriti   #pacaran   #Gempi

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved