Kamis, 15 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Dikasih Tank Malah Minta Jet Tempur, Permintaan Ukraina yang Terus Melonjak Ditolak Tegas Jerman

Senin, 30 Januari 2023 22:53 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Jerman menolak dengan tegas permintaan Ukraina terkait pengiriman jet tempur.

Sebelumnya, negara itu sepakat menyediakan tank Leopard 2 untuk militer Ukraina.

Kanselir Jerman Olaf Scholz mengatakan, dirinya tak ingin meningkatkan ketegangan dengan Rusia.

Baca: Pertempuran Sengit Pecah Lagi, Rusia dan Ukraina Berebut Klaim Kendali atas Wilayah Blahodatne

Sebab, pengiriman tank Leopard saja sudah mendapat kecaman.

"Saya hanya dapat menyarankan untuk tidak terus-menerus melakukan perang penawaran dalam hal sistem senjata," kata Scholz, dikutip dari Kompas.com.

Scholz tak ingin perang antara NATO dengan Rusia pecah gara-gara pengiriman senjata ke Ukraina.

Lebih lanjut, dirinya merasa perlu berbicara dengan Presiden Rusia Vladimir Putin.

Keduanya terakhir kali melakukan panggilan telepon pada awal Desember 2022.

Scholz ingin menekankan bahwa negaranya tidak pernah mengobarkan peperangan.

Baca: Negara Dilanda Perang, Politisi Ukraina Justru Berlibur ke Thailand Alasan Kunker, Terancam Dipecat

Sebelumnya, Scholz menyetujui pengiriman 14 tank Leopard 2 ke Ukraina.

Keputusan itu diambil setelah melewati perdebatan sengit selama berminggu-minggu dan tekanan yang meningkat dari para sekutu.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky lantas mengucapkan terima kasih kepada Jerman atas bantuan tank itu.

Namun, Zelensky juga menekankan bahwa Ukraina masih memerlukan lebih banyak senjata untuk mengalahkan Rusia.

Baca: Rombongan Tentara Ukraina Tiba di Inggris, Dilatih Operasikan Tank Challenger 2 untuk Lawan Rusia

Di antaranya jet tempur dan rudal jarak jauh. (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Jerman Tegas Tidak Akan Kirim Jet Tempur ke Ukraina

# TRIBUNNEWS UPDATE # Jerman # Ukraina # Rusia # tank # Jet Tempur

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Agung Tri Laksono
Video Production: Okwida Kris Imawan Indra Cahaya
Sumber: Kompas.com

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #Jerman   #Ukraina   #Rusia   #Jet Tempur   #tank

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved