Kamis, 15 Mei 2025

Tribunnews Update

Sosok Aktivis Tionghoa Lieus Sungkharisma, Sempat Dukung Jokowi dan Prabowo di Pilpres yang Berbeda

Rabu, 25 Januari 2023 18:08 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Aktivis Lieus Sungkharisma tutup usia pada Selasa (24/1) karena serangan jantung.

Sosok Lieus Sungkharisma sendiri dikenal sebagai aktivis dan pernah menduduki jabatan strategis di organisasi ataupun partai politik.

Diketahui Lieus meninggal dunia di usianya yang ke 64 tahun.

Pria bernama asli Li Xue Xiung ini dikenal aktif di sejumlah organisasi kemasyarakatan.

Baca: Fakta Kasus Serial Killer Wowon Cs, Gunakan Sosok Fiktif Aki Banyu untuk Suruh Korban Loncat ke Laut

Ia pernah menjadi bendahara Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI).

Pada tahun 1985, Lieus pernah menjadi Ketua Umum Partai Reformasi Tionghoa Indonesia (Parti) dan Ketua Umum Generasi Muda Buddhis Indonesia (Gemabuddhi).

Lieus mendirikan Parti dengan tujuan agar masyarakat Tionghoa bisa setara dengan warga lain.

Menurutnya, persoalan warga etnis Tionghoa ini tak usai tanpa kehendak politik.

Lieus juga merupakan kader partai Golkar dan aktif di Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI).

Baca: Prabowo Subianto Dukung Gibran Maju Pilgub, Nilai Sosok Pemuda yang Mengabdi untuk Rakyat

Pada tahun 2014, Lieus Sungkharisma pernah menjadi pendukung Joko Widodo (Jokowi) saat maju sebagai calon presiden bersama Jusuf Kalla.

Namun saat Pilpres 2019, ia berbelok mendukung rival Jokowi, Prabowo Subianto dan dipercaya menjadi juru kampanye Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi.

Kepergian Lieus ini pun meninggalkan duka mendalam bagi sejumlah politisi seperti Fadli Zon hingga Ahmad Dhani. (Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Profil Lieus Sungkharisma, Aktivis yang Meninggal Dunia pada Usia 64 Tahun, Tokoh Etnis Tionghoa

Host: Sisca Mawaski
VP: Dedhi Ajib Ramadhani

# sosok # Aktivis Tionghoa # Lieus Sungkharisma # Dukung # Prabowo # Jokowi

Editor: Bintang Nur Rahman
Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Video Production: Dedhi Ajib Ramadhani
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #sosok   #Aktivis Tionghoa   #Lieus Sungkharisma   #Dukung   #Prabowo   #Jokowi

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved