LIVE UPDATE SPORT
PSSI Pastikan Shin Tae-yong Latih Timnas Indonesia Sampai Kontrak Berakhir, Perpanjang Atau Tendang?
TRIBUN-VIDEO.COM - Kegagalan Shin Tae-yong membawa skuad Garuda meraih gelar Piala AFF 2022 tidak membuatnya lantas ditendang dari kursinya.
PSSI memastikan Shin Te-yong masih bertahan di Timnas Indonesia hingga kontraknya berakhir.
Shin Tae-yong menjabat sebagai pelatih timnas Indonesia sejak Desember 2020 hingga Desember 2023 atau kontrak tiga tahun.
Hal tersebut dipastikan oleh Sekjen PSSI Yunus Nusi di Jakarta pada Selasa (24/1/2023).
Baca: Shayne Pattynama Ingin Bawa Timnas Indonesia Berlaga di Piala Dunia, Tak Sabar Ketemu Shin Tae-yong
Sebab, masih ada beberapa agenda selepas Piala AFF 2022, yakni:
- Piala Asia U20 2023 (Uzbekistan, 1-18 Maret 2023)
- SEA Games 2023 (Kamboja, 5-17 Mei 2023)
- Piala Dunia U20 2023 (Indonesia, 20 Mei-11 Juni 2023)
- Piala Asia 2023 (Qatar)
Yunus mengatakan Shin Tae-yog masih akan melatih timnas Indonesia.
Dia langsung mempersiapkan timnas U20 untuk berkompetisi di Piala Asia U-20 2023 begitu tiba di Indonesia.
Baca: Erick Thohir Singgung Masalah Timnas Indonesia, Pelatih Sekelas Shin Tae-yong Saja Masih Sulit
Shin saat ini masih berada di kampung halamannya Korea Selatan.
Dia diperkirakan kembali menangani skuat Garuda pada awal Februari nanti.
Sejauh ini, Shin Tae-yong belum memberikan prestasi secara gelar atau trofi.
Namun, kelolosan Indonesia ke Piala Asia 2023 merupakan sejarah bagi sepak bola Tanah Air.
Selain itu, Shin Tae-yong juga berhasil meningkatkan peringkat timnas Indonesia di ranking FIFA.
Sebelumnya, skuad Garuda berada di peringkat ke-179, kemudian perlahan meningkat di urutan ke-151.
Adapun agenda terdekat Shin Tae-yong adalah Piala Asia U20 2023 yang bisa menjadi pemanasan untuk Piala Dunia U20 2023.
Sementara itu, kelanjutan kontrak Shin Tae-yong jika kontrak selesai masih belum ada kepastian.(*)
# Shin Tae-yong # Piala AFF 2022 # PSSI # Timnas Indonesia
Reporter: sara dita
Sumber: Tribunnews.com
breaking news
BREAKING NEWS: PSSI Disanksi FIFA Buntut Ujaran Kebencian ke Bahrain, Berimbas saat Lawan China
19 jam lalu
Olahraga
Thom Haye Terkejut dan Penasaran saat Tahu Timnas Indonesia Akan Hadapi Malaysia
1 hari lalu
Olahraga
MEDIA VIETNAM LONTARKAN EJEKAN Soal Rencana Ujicoba Timnas Indonesia Lawan Malaysia
3 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.