Olahraga
Prediksi Skor Wolves vs Liverpool, The Wanderers Diunggulkan Menang 2-1, The Reds Tersingkir?
TRIBUN-VIDEO.COM - Dua bursa prediksi skor memperkirakan Liverpool akan tersingkir dari ajang Piala FA dari Wolverhampton Wanderers.
Liverpool akan bertamu ke Stadion Molineux untuk menjalani partai ulangan putaran ketiga Piala FA, Rabu (18/1/2023) pukul 02.45 WIB.
Pada partai pertama, mereka bermain imbang 2-2 dan kini di laga ulangan Wolves dijagokan untuk lolos ke putaran keempat.
Ini karena Liverpool sedang dalam performa yang buruk akhir-akhir ini.
Sementara Wolves sukses merengkuh tiga poin pada pertandingan terakhir di Liga Inggris dengan menudukkan West Ham United dengan skor 1-0.
Baca: Prediksi Skor Liga Inggris Pekan 20: Liverpool Tak Dijagokan Menang dari Brighton di Amex Stadium
Prediksi Skor
Evening Standard: Wolves 2-1 Liverpool
SportsMole: Wolves 2-1 Liverpool
Jelang menghadapi Wolves, Jurgen Klopp mengatakan bahwa skuad asuhan Julen Lopetegui merupakan tim yang baik.
Apalagi kali ini mereka akan bermain di kandang sendiri.
"Mereka bagus dan ini adalah pertandingan kandang [mereka] sekarang."
"Ya, kami akan waspada, mereka akan waspada. Benar-benar normal," tuturnya dilansir situs resmi Liverpool.
Di sisi lain, Julen Lopetegui juga memuji Liverpool sebagai salah satu tim terkuat.
Namun pelatih asal Spanyol itu menegaskan timnya akan bertarung sekuat tenaga pada laga nanti.
"Piala FA akan menjadi tujuan penting bagi mereka dan kami juga."
"Kami harus berjuang untuk bisa mengalahkan tim yang fantastis,” katanya dikutip dari situs resmi klub.
Head to Head Wolves vs Liverpool
Wolves: 36 kemenangan
Imbang: 18 kali
Liverpool: 57 kemenangan
8/1/2023 (Piala FA) - Liverpool 2-2 Wolves
22/5/2022 (Liga Inggris) - Liverpool 3-1 Wolves
4/12/2021 (Liga Inggris) - Wolves 0-1 Liverpool
16/3/2021 (Liga Inggris) - Wolves 0-1 Liverpool
7/12/2020 (Liga Inggris) - Liverpool 4-0 Wolves
Baca: Klasemen Liga Inggris: Man United Melesat ke Posisi 3, Liverpool Jeblok & Keluar Zona Liga Champions
Prediksi Susunan Pemain
Virgil van Dijk, Luis Diaz, Diogo Jota, dan Arthur Melo semuanya absen karena cedera.
Sementara itu, Klopp telah mengkonfirmasi bahwa Darwin Nunez hampir kembali.
Namun, kemungkinan besar pemain asal Uruguay itu tak akan jadi starter pada laga ini.
DI sisi lain, tim tuan rumah tidak akan diperkuat oleh Sasa Kalajdzic, Boubacar Traore, Pedro Neto, dan Chiquinho karena cedera.
Wolves (4-4-2)
Sa; Lembikisa, Collins, Toti, Otto; Traore, Nunes, Neves, Ait Nouri; Hee-chan, Guedes.
Liverpool (4-3-3)
Alisson; Alexander-Arnold, Gomez, Konate, Robertson; Elliott, Fabinho, Thiago; Salah, Gakpo, Chamberlain.
(Tribunnews.com/Deni)
# Wolves # Liverpool # Liga Inggris
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Prediksi Skor, Head to Head dan Susunan Pemain Wolves vs Liverpool Piala FA: The Reds Tersingkir
Sumber: Tribunnews.com
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.