Terkini Daerah
Kronologi Bentrokan Maut Pekerja Indonesia Vs TKA China di PT GNI, Berawal dari Tuntutan Para Buruh
TRIBUN-VIDEO.COM - Bentrokan dua kelompok buruh PT Gunbuster Nickel Industry (GNI) di Kabupaten Morowali Utara, Sulawesi Tengah (Sulteng), terjadi pada Sabtu (14/1/2023) sekitar pukul 21.00 Wita.
Akibat peristiwa tersebut, dua orang pekerja lokal dan satu orang tenaga kerja asing (TKA) dinyatakan tewas.
Kabid Humas Polda Sulteng, Kombes Pol Didik Supranoto membenarkan soal adanya korban tewas dalam kerusuhan tersebut.
“Korban luka-luka belum ada laporan, kemudian yang meninggal seperti yang dirilis tadi, ada tiga,” kata Didik, dikutip dari Kompas.tv, Minggu (15/1/2023) siang.
Akan tetapi, Didik mengatakan, hingga saat ini pihaknya masih belum menerima laporan mengenai identitas para korban tewas.
“Belum dapat saya. Susah di sana itu, tidak ada sinyal," ujar Didik.
Baca: Kronologi Bentrokan Maut Antar Pekerja di PT GNI, Berawal dari Aksi Mogok Kerja
Baca: Viral Bentrok Maut TKA China vs Pekerja Indonesia di PT GNI, 3 Orang Tewas
Didik menjelaskan, sebelum kerusuhan tersebut, buruh yang tergabung dalam Serikat Pekerja Nasional (SPN) mengadakan pertemuan dengan pihak perusahaan, pada Jumat (13/1/2023).
Dalam pertemuan itu, massa buruh SPN melayangkan delapan tuntutan kepada pihak perusahaan, termasuk perihal perbaikan pelaksanaan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) dan kenaikan gaji mulai Januari 2023.
Akan tetapi, tak ada kesepakatan yang tercapai antara kedua belah pihak dalam pertemuan tersebut.
Massa SPN pun merespons dengan memberikan surat pemberitahuan soal rencana aksi mogok kerja yang bakal mereka lakukan jika perusahaan tak memenuhi semua tuntutan mereka.
Menjawab hal itu, PT GNI pun kemudian melayangkan surat yang yang berisi jawaban terhadap tuntutan para buruhnya.
Di dalam surat tersebut, perusahaan menyampaikan bahwa pihaknya tidak menerima semua tuntutan yang diajukan para buruhnya.
Mendapat jawaban yang tak memuaskan, para buruh SPN pun menggelar aksi mogok kerja di lingkungan perusahaan. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Fakta Kasus Bentrokan Dua Kelompok Buruh PT GNI: 2 Pekerja Lokal dan 1 TKA Tewas, Aset Perusahaan Dibakar Massa"
Video Production: ahmadshalsamalkhaponda
Sumber: Kompas.com
Tribunnews Update
Situasi Seram Utara Maluku Tengah Pasca-bentrokan Warga, Ratusan Polisi-TNI Diterjunkan ke TKP
Jumat, 4 April 2025
Tribunnews Update
Sosok Bripka Husni Abdullah, Polisi yang Gugur Tertembak di Wajah saat Amankan Bentrok Maluku Tengah
Jumat, 4 April 2025
Tribunnews Update
Update Bentrokan di Maluku Tengah: 1 Polisi Gugur Tertembak, 4 Warga Luka, Situasi TKP Terkendali
Jumat, 4 April 2025
Tribunnews Update
LIVE: Sosok Kanit Intel yang Tertembak saat Bentrokan di Maluku Tengah, 4 Warga Luka, Rumah Dibakar
Jumat, 4 April 2025
Tribunnews Update
Bentrokan Berdarah di Maluku Tengah: Polisi Gugur Ditembak Senapan Angin, Rumah Warga Dibakar
Jumat, 4 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.