Minggu, 11 Mei 2025

Liga 1 Indonesia

Bobotoh Kini Full Senyum! Persib Bandung Resmi Perpanjang Kontrak Sang Kiper Teja Paku Alam

Minggu, 15 Januari 2023 17:19 WIB
TribunWow.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Suporter Persib Bandung, Bobotoh senang pemain idolanya, Teja Paku Alam melakukan perpanjangan kontrak.

Dilansir oleh TribunWow.com, Persib Bandung memperpanjang kontrak Teja Paku Alam hingga empat tahun mendatang.

Seperti yang diketahui, Teja Paku Alam tampil impresif di Persib Bandung.

Di musim lalu, eks Semen Padang tersebut kerap melakukan penyelamatan krusial yang membuat Persib Bandung berhasil meraih hasil positif ataupun terhindar dari kekalahan.

Berkat campur tangannya, Persib Bandung mampu finish di posisi runner up klasemen Liga 1 2021/2022.

Di musim ini, Teja Paku Alam tak banyak mencatat menit bermain karena cedera.

Kini, Teja Paku Alam kembali menjadi andalan setelah pulih dari cedera.

Baca: Erick Thohir Disambut Exco PSSI Bos Persis Solo, dan Persib Bandung di Kantor PSSI

Kiper berusia 28 tahun tersebut mencatatkan tujuh laga dalam 619 menit bermain di Persib Bandung pada perhelatan Liga 1 2022/2023.

Dari 28 laganya itu, Teja Paku Alam mencatatkan dua cleansheet (tak kebobolan) dan kemasukan delapan gol.

Berkaca dari hal tersebut, tak heran bila Persib Bandung tak ragu menyodorkan kontrak jangka panjang untuk Teja Paku Alam.

Teja Paku Alam mengucapkan terima kasih kepada Persib Bandung karena telah percaya kepadanya.

Eks Sriwijaya FC tersebut berharap, ia bisa membawa Persib Bandung menjadi juara di Liga 1.

“Terima kasih masih mempercayai saya untuk empat tahun ke depan," kata Teja Paku Alam dilkutip TribunWow.com dari laman persib.co.id, Sabtu (14/1/2023).

"Saya berharap bisa lebih baik dan berprestasi lagi. Mudah-mudahan rezekinya bisa merasakan juara bersama Persib.”

Baca: 2 Pemain yang Jadi Buruan Persib Bandung Gagal Digaet, Eks Persis Solo Bisa Dibidik

Bobotoh percaya, ada andil dari sosok pelatih kiper Persib Bandung, Luizinho Passos di balik performa apik Teja Paku Alam.

Bobotoh lantas memuji dan mengucapkan terima kasih kepada Luizinho Passos karena berhasil membuat Teja Paku Alam menjadi kiper yang apik.

Pujian Bobotoh untuk pria asal Brasil tersebut tampak pada kolom komentar unggahan terkini akun Instagram resmi Persib Bandung, @persib pada Sabtu (14/1/2023).

"Ini semua karna pelatih kiper terbaik persib @luiziinhopassos_goalk," tulis @kamalludinmalik_9.

"Berkat coach terbaik @luiziinhopassos_goalk," tulis @aditya_taruna.

"Hatur nuhun @luiziinhopassos_goalk," tulis @rafly_nurdiansyah.

"Siapa dulu pelatihnya kalo bukan @luiziinhopassos_goalk," tulis @diankusdiana17.

Menarik dinantikan performa Teja Paku Alam selanjutnya setelah kontraknya diperpanjang Persib Bandung.

(TribunWow.com/Krisna)

Artikel ini telah tayang di TribunWow.com dengan judul Senang Persib Bandung Perpanjang Kontrak Teja, Bobotoh Sebut Ada Andil dari Sosok Ini: Hatur Nuhun

# Liga 1 Indonesia # Bobotoh # Persib Bandung # Teja Paku Alam

Editor: Aditya Wisnu Wardana
Video Production: Fegi Sahita
Sumber: TribunWow.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved