Rabu, 14 Mei 2025

Kabar Selebritis

Kondisi Terkini Venna Melinda Diungkap Sang Anak, Seusai Alami KDRT, Lemas Terbaring di RS

Senin, 9 Januari 2023 21:08 WIB
Tribunnews Bogor

TRIBUN-VIDEO.COM - Kondisi terkini Venna Melinda usai diisukan mengalami tindak kekerasan dalam rumah tangga ( KDRT) akhirnya terungkap.

Adalah anak kedua Venna, Athalla Naufal yang membagikan foto terkini kondisi sang mama.

Melalui laman media sosialnya, Athalla mengunggah potret terbaru Venna Melinda.

Rupanya usai mendengar kabar Venna Melinda mengalami tindak KDRT dari Ferry Irawan, Athalla langsung terbang ke Surabaya.

Diwartakan sebelumnya, Venna Melinda melaporkan Ferry Irawan atas dugaan KDRT ke Polda Jatim, Senin (9/1/2023).

Diduga Ferry melakukan kekerasan terhadap istrinya itu pada Minggu (8/1/2023) di sebuah hotel di Kota Kediri, Jawa Timur.

Mendengar kabar buruk tersebut, Athalla yang tengah berlibur pun segera menyusul sang mama.

Athalla lantas mendampingi Venna Melinda seusai diperiksa Polda Jatim.

Melalui Instagram-nya, Athalla membagikan foto terbaru yang menggambarkan kondisi Venna.

Terlihat ibu tiga anak itu terbaring lemah di ranjang rumah sakit.

Baca: Biasa Mesra, Venna Melinda Laporkan Suaminya Ferry Irawan terkait Dugaan KDRT, Pemeriksaan Dilakukan

Mengenakan baju putih dan hitam, Venna tampak lemas.

Mengenakan bandana, Venna memejamkan matanya seraya menggenggam erat tangan Athalla.

Melihat kondisi sang mama yang tak berdaya, Athalla pilu.

Guna menenangkan Venna, adik aktor Verrel Bramasta itu pun mencium kening sang mama.

"Always here for you mah (selalu di sini untukmu mah)," kata Athalla.

Unggahan yang dibagikan Athalla sontak ramai dikomentari netizen.

Publik dibuat simpati atas musibah yang tengah dialami Venna Melinda.

Terlebih usia pernikahan Venna dan Ferry masih seumur jagung.

Bukannya bahagia usai 10 bulan menikah, Venna justru diduga mendapat kekerasan dari sang suami, Ferry Irawan.

saparyani8: Semoga cpt sembuh,apapun alasannya KDRT tidak dpt dibiarkan,berikan efek jera kpd pelakunya.

mali_katin: Get weel soon mamah venna..ya allah ternyata benar d pemberitaan..lagi rame

dekjunjuni: Semangat mama Venna

tetehharley2nd: Cepet sembuh perempuan kuat dan mandiri’ berbahagialah hanya dengan anak2.

Baca: Beredar Foto Diduga Venna Melinda Bercucuran Darah seusai Laporkan KDRT Ferry Irawan di Kediri

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Kondisi Terkini Venna Melinda Usai Alami KDRT dari Ferry Irawan, Athalla Pilu Lihat Mamanya Lemas

# kondisi # Venna Melinda # kekerasan dalam rumah tangga # KDRT # Athalla Naufal # Ferry Irawan

Baca berita terkait di sini.

Editor: Erwin Joko Prasetyo
Video Production: ahmadshalsamalkhaponda
Sumber: Tribunnews Bogor

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved