Kamis, 15 Mei 2025

Olahraga

Bobotoh Minta Ex Ajax Amsterdam ini Stay di Persib Bandung

Senin, 9 Januari 2023 14:05 WIB
TribunWow.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Nasib Ezra Walian di Persib Bandung kurang begitu beruntung di musim ini.

Dilansir oleh TribunWow.com, Ezra Walian tak banyak mencatatkan laga atau menit bermain di Persib Bandung pada perhelatan Liga 1 2022/2023.

Padahal di musim-musim sebelumnya, Ezra Walian selalu diandalkan oleh Pangeran Biru di semua kompetisi, tak terkecuali Liga 1.

Ezra Walian baru mencatatkan sembilan laga dalam 311 menit bermain dengan mengemas satu gol.

Satu-satunya gol yang diciptakan oleh eks PSM Makassar tersebut tercipta saat Persib Bandung mengalahkan Persis Solo dengan skor 2-1 di pekan ke-15, 18 Desember 2022.

Baca: 3 Pemain Persib Bandung Terancam Tak Bermain saat Melawan Persija Jakarta, Bobotoh Patut Was-was?

Di satu sisi, performa Ezra Walian sempat disorot tajam beberapa kali oleh suporternya, Bobotoh.

Hal itu dikarenakan Ezra Walian dianggap tampil minor di beberapa laga Liga 1 musim ini.

Bahkan, Bobotoh sempat meminta kepada pemain berlabel Timnas Indonesia tersebut untuk angkat kaki dari Persib Bandung.

Akan tetapi, kini, Bobotoh meminta kepada Ezra Walian untuk bertahan di Persib Bandung.

Artikel ini telah tayang di TribunWow.com dengan judul Sosoknya Sempat Disorot di Persib Bandung, Bobotoh Ramaikan Tagar Stay di IG Ezra Walian, Ada Apa?

Baca Artikel Lainnya di Sini

Video Production: Muhamad Rakan Syaifullah
Sumber: TribunWow.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved