Kamis, 15 Mei 2025

LIVE UPDATE SPORT

Skenario Timnas Indonesia Lolos Babak Final Piala AFF 2022, Hasil Imbang Tanpa Gol Tak Selalu Buruk

Minggu, 8 Januari 2023 12:19 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Hasil imbang tanpa gol pada laga leg pertama Semifinal Piala AFF 2022 antara Timnas Indonesia vs Vietnam, dianggap menguntungkan skuad Garuda.

Dan berikut akan ada skenario dimana Timnas Indonesia bisa lolos ke babak final Piala AFF 2022.

Sebuah media Vietnam, menurunkan laporan yang menyatakan kekhawatiran akan nasib Timnas Vietnam seusai menahan Indonesia pada laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022.

Sebagai informasi, Vietnam sukses menahan imbang Indonesia dengan skor 0-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (6/1/2023).

Hasil ini bisa dikatakan cukup bagus bagi Timnas Vietnam.

Pasalnya, tim asuhan Park Hang-seo itu sanggup menghindari kekalahan kala bermain di kandang Timnas Indonesia.

Sehingga Vietnam hanya perlu meraih kemenangan pada laga leg kedua yang digelar di Stadion My Dinh, Vietnam pada Senin (9/1/2023).

Namun, media asal Vietnam, thethao247 justru merasa khawatir dengan apa yang akan diraih oleh skuad Golden Star Warriors.

Baca: Marc Klok Minta Publik Lihat Hal Positif dari Hasil Imbang Lawan Vietnam, Musuh Tak Bisa Cetak Gol

Hal tersebut tidak terlepas dari pemakaian aturan gol tandang di Piala AFF 2022. 

Dengan aturan ini, Timnas Indonesia memiliki peluang yang cukup besar untuk mengamankan tiket final.

Marc Klok cs hanya perlu menghindari kekalahan dan berusaha mencetak gol imbang.

Pasalnya, hasil imbang dengan gol membuat Timnas Indonesia menjadi tim yang akan lolos ke babak selanjutnya.

Sebelumnya, duel antara timnas Indonesia versus Vietnam berakhir imbang 0-0 di Stadion Gelora Utama Bung Karno, Jakarta.

Hasil ini sempat disayangkan oleh Shin Tae-yong.

Terlebih banyak peluang yang disia-siakan para pemain timnas Indonesia.

Sementara itu, kini Indonesia masih memiliki peluang yang cukup besar untuk mengamankan tiket final.

Hal tersebut tidak terlepas dari keberhasilan Nadeo Argawinata menjaga gawangnya untuk tidak kebobolan kala bertemu Vietnam. 

Pasalnya fase semifinal dan final Piala AFF 2022 menggunakan aturan gol tandang.

Baca: Wasit Jepang Laga Timnas Indonesia Vs Vietnam Semifinal Piala AFF 2022, Skuad Park Hang-seo Khawatir

Timnas Indonesia hanya perlu meraih kemenangan atas Vietnam pada leg kedua dengan skor berapapun.

Hasil imbang juga bisa mengantarkan Marc Klok cs melaju ke babak final.

Namun dengan catatan bahwa Timnas Indonesia harus tetap mencetak gol.

Berikut skenario Timnas Indonesia lolos ke final Piala AFF 2022:

1. Timnas Indonesia bisa melaju ke final Piala AFF 2022 jika berhasil meraih kemenangan atas Vietnam.

2. Timnas Indonesia bisa lolos ke final Piala AFF 2022 seandainya bermain imbang 1-1 atau seterusnya melawan Vietnam.

3. Timnas Indonesia mampu menembus final Piala AFF 2022 apabila bermain imbang 0-0 di waktu normal, lalu, dapat menuntaskan laga dengan kemenangan pada babak extra time atau adu penalti.

Sebagai informasi, leg kedua antara Timnas Indonesia vs Vietnam dijadwalkan terlaksana pada Senin (9/1/2023) di Stadion My Dinh, Vietnam.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Hasil Imbang Tanpa Gol Bikin Media Vietnam Was-was, Ini Skenario Timnas Indonesia ke Final AFF 2022

# Timnas Indonesia # Vietnam # Piala AFF

Editor: Dyah Ayu Ambarwati
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Timnas Indonesia   #Vietnam   #Piala AFF

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved