Rabu, 14 Mei 2025

LIVE UPDATE SPORT

3 'Tiket' Pengantar Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal Piala AFF 2022, Minimal Jadi Runner-up

Senin, 2 Januari 2023 13:07 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Timnas Indonesia berpeluang besar lolos ke semifinal Piala AFF 2022.

Diketahui saat ini, Timnas Indonesia ini duduk di peringkat kedua klasemen Grup A Piala AFF 2022 dengan koleksi tujuh poin dari tiga laga.

Tim Merah Putih hanya tertinggal selisih gol dari Thailand, yang memuncaki Grup A.

Sementara itu, urutan 3-5 klasemen ditempati oleh Kamboja (6 poin), Filipina (3), dan Brunei Darussalam (0).

Dari kelima tim di atas, hanya Thailand, Indonesia, dan Kamboja, yang punya peluang lolos ke semifinal Piala AFF 2022.

Adapun Filipina dan Brunei sudah tak memiliki kesempatan dan dipastikan gugur di babak penyisihan grup.

Pada matchday terakhir Grup A, Thailand, Indonesia, dan Kamboja akan memperebutkan dua tiket ke semifinal Piala AFF 2022.

Baca: Misi Skuad Garuda Berburu Tiket Semifinal Piala AFF 2022, Timnas Indonesia vs Filipina Nanti Malam

Indonesia akan melawan tuan rumah Filipina di Stadion Rizal Memorial, sedangkan Thailand menjamu Kamboja di Thammasat Stadium.

Menurut jadwal Piala AFF 2022, laga Filipina vs Indonesia dan Thailand vs Kamboja digelar serempak pada Senin (2/1/2023) malam pukul 19.30 WIB.

Dalam laga ini, Skuad Garuda berpeluang besar lolos ke semifinal Piala AFF 2022 dengan tiga cara.

Yang pertama, Indonesia harus menang atas Filipina.

Kemenangan ini jelas mengantarkan timnas Indonesia ke semifinal Piala AFF 2022, minimal sebagai runner-up Grup A.

Skuad Merah Putih nantinya akan mengoleksi 10 poin.

Cara ini juga bisa membuat timnas Indonesia juara Grup A, dengan syarat Thailand gagal mengalahkan Kamboja.

Apabila Thailand menang, timnas Indonesia masih bisa finis di posisi teratas Grup A, asalkan catatan selisih gol mereka lebih baik di klasemen akhir. 

Dengan kata lain, timnas Indonesia perlu menang dengan skor lebih besar ketimbang Thailand pada matchday terakhir Grup A.

Baca: Shin Tae-yong Ketar-ketir Timnas Indonesia Tanding di Rumput Sintetis Hadapi Filipina: Hati-hati!

Cara kedua agar Indonesia melaju ke semifinal Piala AFF 2022 dengan hasil seimbang.

Nantinya, skuad Garuda akan mengantongi poin akhir delapan.

Melalui cara ini, Indonesia dipastikan menjadi runner-up Grup A, terlepas apa pun hasil dari pertandingan Thailand vs Kamboja.

Yang terakhir Timnas Indonesia masih bisa lolos ke semifinal Piala AFF 2022 meski kalah dari Filipina.

Namun, kelolosan mereka bergantung pada hasil laga Thailand vs Kamboja.

Jika Thailand mengalahkan Kamboja, Indonesia akan lolos sebagai runner-up, mendampingi tim Gajah Perang.

Kemudian, apabila duel Thailand vs Kamboja berakhir imbang, Indonesia hanya bisa melaju jika mereka kalah tidak lebih dari tiga gol dari Filipina.

Jika Thailand kalah melawan Kamboja, Indonesia bisa lolos ke semifinal Piala AFF 2022 sebagai runner-up.

Namun hal tersebut meninggalkan catatan yakni Thailand kalah dengan skor lebih besar daripada Indonesia.

(Tribun-Video.com/Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "3 Cara Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal Piala AFF 2022"

# Piala AFF # Timnas # Indonesia # Filipina # Shin Tae-yong

Editor: Dyah Ayu Ambarwati
Reporter: Maria Nanda Ayu Saputri
Video Production: yohanes anton kurniawan
Sumber: Kompas.com

Tags
   #Piala AFF   #Timnas   #Indonesia   #Filipina   #Shin Tae-yong

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved