Olahraga
Keran Gol Penyerang Teerasil Dangda Tertahan Lantaran Tak Cetak Gol dalam Laga Kontra Indonesia
TRIBUN-VIDEO.COM - Penyerang berpengalaman dari timnas Thailand, Teerasil Dangda, gagal menambah pundi-pundi gol saat melawan Indonesia dalam laga lanjutan Grup A Piala AFF 2022.
Teerasil Dangda tak mampu mencetak gol dalam laga timnas Indonesia vs Thailand yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, pada Kamis (29/12/2022) sore WIB tersebut.
Alhasil, Teerasil Dangda masih bersaing ketat dengan dua nama lain di deretan teratas daftar top skor Piala AFF 2022.
Teerasil Dangda kini mengantongi tiga gol dari tiga pertandingan. Jumlah golnya setara dengan Kenshiro Daniels (Filipina) dan Faisal Halim (Malaysia).
Kenshiro Daniels, Faisal Halim, dan Teerasil Dangda masih memiliki satu kesempatan lagi untuk menambah koleksi golnya di fase grup Piala AFF 2022.
Baca: Timnas Kamboja Hajar Brunei dengan Skor 5 - 1, Posisi Indonesia Terancam di Piala AFF 2022
Pada matchday terakhir fase grup, Teerasil Dangda berpeluang membuka kembali keran golnya saat melawan Kamboja, Senin (2/1/2023).
Lalu, pada hari yang sama, Kenshiro Daniels berpeluang mencetak gol ketika Filipina bersua Indonesia di laga terakhir Grup A.
Sementara itu, Faisal Halim bisa menambah pundi-pundi golnya saat Malaysia bertanding melawan Singapura, Selasa (3/1/2023).
Saat ini, ketiga pemain tersebut dibayangi oleh sederet nama yang telah mengoleksi dua gol pada pergelaran Piala AFF 2022.
Baca: Timnas Kamboja Menang, Posisi Skuad Garuda Terdesak di Posisi ke-2 di Klasemen Grup A Piala AFF 2022
Egy Maulana Vikri dan Marc Klok adalah dua pemain Indonesia yang termasuk di antara sederet nama tersebut.
Marc Klok berhasil menambah koleksi gol setelah membobol gawang Thailand lewat eksekusi penalti.
Penalti dari Marc Klok sempat membawa Indonesia unggul 1-0 atas Thailand.
Namun, Indonesia yang juga unggul jumlah pemain, justru kecolongan ketika laga memasuki menit ke-79.
Gawang Indonesia kawalan Nadeo Argawinata dibobol oleh Sarach Yooyen yang melancarkan sepakan dari luar kotak penalti.
Daftar Top Skor Piala AFF 2022 hingga Kamis (29/12/2022) malam WIB
3 gol - Kenshiro Daniels (Filipina), Faisal Halim (Malaysia), Teerasil Dangda (Thailand)
2 gol - Maung Maung Lwin (Myanmar), Sebastian Rasmussen (Filipina), Shawal Anuar (Singapura), Nguyen Tien Linh (Vietnam), Egy Maulana Vikri (Indonesia), Lim Pisoth (Kamboja), Marc Klok (Indonesia)(*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Daftar Top Skor Piala AFF 2022, Indonesia Tahan Keran Gol Teerasil Dangda"
# teerasil dangda # timnas thailand # top skor # piala aff 2022
Video Production: Ni'amu Shoim Assari Alfani
Sumber: Kompas.com
Olahraga
Thom Haye Terkejut dan Penasaran saat Tahu Timnas Indonesia Akan Hadapi Malaysia
4 hari lalu
Olahraga
MEDIA VIETNAM LONTARKAN EJEKAN Soal Rencana Ujicoba Timnas Indonesia Lawan Malaysia
6 hari lalu
Olahraga
MAURO ZIJLSTRA BELUM BISA GABUNG TIMNAS INDONESIA, PSSI Akhirnya Ungkap Alasannya
Selasa, 6 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.