Rabu, 14 Mei 2025

Piala AFF 2022

Shin Tae-yong Malah Bingung Setelah Timnas Indonesia Libas Brunei 7-0: Apa yang Harus Dievaluasi?

Selasa, 27 Desember 2022 12:06 WIB
KOMPAS

TRIBUN-VIDEO.COM - Shin Tae-yong malah kebingungan usai timnas Indonesia melibas Brunei tujuh gol tanpa balas pada laga kedua Piala AFF 2022.

Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong melakoni partai tandang ke Malaysia untuk melawan tuan rumah Brunei Darussalam pada laga kedua Grup A Piala AFF 2022.

Bertanding di Stadion Kuala Lumpur pada Senin (26/12/2022), timnas Indonesia menggulung Brunei dengan sekor telak 7-0.

Tujuh gol Indonesia yang bersarang ke gawang Brunei dicetak oleh tujuh pemain berbeda.

Kemenangan telak atas Brunei menjadi hasil bagus kedua yang diraih Indonesia di turnamen Piala AFF kali ini.

Akan tetapi, kemenangan besar Indonesia atas Brunei justru membuat Shin Tae-yong bingung.

Baca: Prediksi Skor Vietnam vs Malaysia di Piala AFF 2022: Skor 1-1, Harimau Malaya Berbagi Angka

STY bingung apa yang harus dievaluasi karena hasil tersebut diraih atas tim terlemah di Grup A.

Sebelum mengghadapi Indonesia, Brunei dua kali kalah telak dari Thailand (0-5) dan Filipina (1-5).

Meski begitu, STY tetap memiliki catatan soal penampilan anak asuhnya di lapangan.

Baca: Shin Tae-yong Jamin Turunkan Pasukan Inti saat Indonesia Lawan Thailand di Piala AFF 2022

(*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Piala AFF 2022: Indonesia Libas Brunei 7-0, Shin Tae-yong Malah Bingung"

# Shin Tae-yong # Timnas Indonesia # Brunei Darussalam # Piala AFF 2022

Baca berita terkait di sini.

Editor: Erwin Joko Prasetyo
Video Production: Megan FebryWibowo
Sumber: KOMPAS

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved