Kamis, 15 Mei 2025

Terkini Daerah

Berita Solo Hari Ini: Kronologi Pemotor Scoopy Meninggal seusai Tabrak Truk Kontainer di Kebakkramat

Selasa, 27 Desember 2022 10:52 WIB
TribunSolo.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Seorang pengendara motor Honda Scoopy meninggal seusai terlibat kecelakaan di Jalan Solo-Sragen, Desa Waru, Kebakkramat, Karanganyar, Jawa Tengah, Senin (26/12) lalu.

Kecelakaan itu berawal saat pemotor tersebut tiba-tiba mengerem mendadak hingga menabrak sebuah truk kontainer yang berada di depannya.

Kasat Lantas Polres Karanganyar, AKP Yulianto menceritakan kronologi kejadian tersebut.

Diketahui, pengendara Honda Scoopy bernama Erfan Dwi Cahyoni (23).

Korban diketahui merupakan warga Sungkul, Desa Plumbungan, Karangmalang, Sragen, Jawa Tengah.

Baca: Kecelakaan Maut di Jalan Daendels Purworejo Tewaskan 2 Orang saat Malam Natal, Korban Luka di Kepala

Sedangkan pengemudi truk kontainer ialah Sugiyanto warga Dodokan, Desa Tanjungsari, Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo.

Yulianto menerangkan awalnya truk kontainer berjalan dari arah utara menuju selatan atau dari arah Sragen menuju Solo.

Sedangkan pengendara sepeda motor melaju dari arah Solo menuju Sragen.

Setelah sampai di lokasi kejadian, truk kontainer hendak putar balik.

Kemudian ada mobil tidak dikenal sudah berhenti memberi kesempatan untuk memutar balik kontainer.

Namun, tiba-tiba dari arah selatan melaju sepeda motor Honda Scoopy ngerem mendadak dan terjatuh.

Baca: Tekan Angka Kecelakaan, Baharkam Polri: Ada Tiga Titik Rawan Lalu Lintas Selama Libur Nataru

"Tiba-tiba dari arah selatan melaju sepeda motor Honda Scoopy ngerem mendadak dan terjatuh," jelasnya.

Pengendara Scoopy itu pun langsung terpelanting dan masuk ke kolong truk kontainer tersebut.

"Pengendara terpelanting dan masuk ke kolong truk kontainer, maka terjadilah kecelakaan lalu lintas," pungkasnya.

Kecelakaan pun tidak dapat terhindarkan, hingga korban meninggal dunia di lokasi kejadian.

Diketahui, korban meninggal mengalami luka di bagian kepala dan telah dievakuasi ke RS Moewardi Solo.

(Tribun-Video.com/TribunSolo.com)

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Petaka di Kebakkramat Karanganyar : Pemuda Bawa Honda Scoopy Tewas, Usai Motornya Menghantam Truk

# pemotor # kecelakaan # Kecelakaan Truk Kontainer # Kebakkramat

Editor: Ramadhan Aji Prakoso
Reporter: Sandy Yuanita
Video Production: Rizaldi Augusandita Muhammad
Sumber: TribunSolo.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved