Terkini Daerah
ACE Buka Gerai Kedua di Mataram, Optimis Potensi Ekonomi dan Pariwisata Lombok Membaik
Laporan Wartawan TribunLombok.com, Lalu Helmi
TRIBUNLOMBOK.COM - PT ACE Hardware Indonesia Tbk (ACES) membuka gerai yang kedua di Pulau Lombok.
Kehadiran gerai yang berlokasi di Jalan Panji Tilar Negara Nomor 99 Kota Mataram itu semakin mendekatkan pelanggan dalam memenuhi kebutuhan rumah, gaya hidup hingga bisnis.
Melalui produk-produk yang fungsional dan inovatif untuk membantu meningkatkan kualitas hidup.
Area Manager ACE Lombok-Bali-Kupang Januar Hadi menyampaikan, kembali dipilihnya Lombok karena melihat potensi ekonomi dan pariwisata di pulau Seribu Masjid itu sangatlah besar.
Kehadiran Sirkuit Mandalika menjadi magnet tersendiri bagi pelaku investor.
“Kami percaya bahwa ekonomi itu terus tumbuh, meski tahun 2023 digadang-gadang resesi ekonomi namun ACES tidak meyakini. (Karena, red) indikator ekonomi untuk negara Indonesia cukup diperhitungkan,” ungkapnya di sela-sela media gathering, Selasa (20/12/2022).
Baca: Rekomendasi Gerai Ramen Lezat di Kota Jogja, Siap Menggoyang Lidah Pecinta Masakan Jepang
ACE pun sangat percaya diri untuk membuka dan menambah gerai ke wilayah Indonesia Timur.
Bahkan, direncanakan pihaknya akan menambah gerai di Kota Bima, NTB dan Labuan Bajo, NTT.
“Kenapa percaya diri, karena tahun depan kami merasa sektor industri pariwisata akan tumbuh lebih baik. Dari sisi trafiknya kami lihat naik untuk sisi pembelanjaan dari tiga wilayah tersebut,” tambah pria asli Bandung ini.
Selain itu, sebagai bentuk komitmen sebuah investasi yang dibuka di daerah dapat dilihat pada serapan tenaga kerja lokal hingga 90 persen.
Bahkan, seluruh karyawan sudah tercover BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan termasuk tunjangan perusahaan lainnya.
“Serapan karyawan hampir 90 persen dari Lombok, ada beberapa dari luar karena tugas dari perusahaan pusat,” tambahnya.
Senior Corporate Communications Manager ACE Malvin Tarigan menambahkan, ACE turut mempersiapkan kebutuhan-kebutuhan pelanggan yang ingin melewati momen pergantian tahun. Melalui program khusus “Serunya Kebersamaan Akhir Tahun”.
Pelanggan setia ACE dapat menikmati program ini di seluruh toko ACE atau belanja secara online melalui aplikasi MISS ACE dan Ruparupa.com hingga 10 Januari 2023.
Baca: Takut Tak akan Laku Lagi Jadi Artis, Amanda Manopo Buka Toko Kue, Sudah Ada 5 Gerai di Indonesia
Bagi pelanggan yang ingin mengadakan acara makan bersama atau pesta kebun, ACE menghadirkan berbagai macam produk pilihan untuk menciptakan momen akhir tahun yang lebih hangat dan spesial.
Selain itu, pelanggan yang telah merencanakan momen akhir tahun untuk melakukan perjalanan jauh, tak perlu khawatir lagi akan kebutuhan yang diperlukan.
Sebab, di ACE telah tersedia juga berbagai kebutuhan traveling, mulai dari koper Luggo yang dilengkapi dengan kunci transportation security administration (TSA) dengan berbagai ukuran dan kantong vakum dari Dr. Save untuk membawa barang jadi lebih ringkas.
“Selama melakukan liburan, tentunya keamanan rumah perlu ditingkatkan. Pelanggan bisa menemukan berbagai produk untuk keamanan rumah di ACE, mulai dari kamera IP atau closed circuit television (CCTV), brankas tahan api hingga kunci pintu digital dari Kris yang dapat diakses dengan smartphone dari jarak jauh,” paparnya.
Sejalan dengan hal tersebut, ACE tentunya juga memberikan berbagai penawaran menarik lainnya yang dihadirkan untuk para pelanggan setia ACE di akhir tahun, mulai dari harga lebih hemat untuk produk-produk pilihan, tebus hemat untuk produk tertentu dengan minimum transaksi Rp 300.000, hingga promo menarik bagi member ACE Rewards.
“Bagi member ACE Rewards dapat menghemat belanja hingga 60 persen untuk produk tertentu dengan membayar menggunakan minimal 1 poin, serta dapat menukar poin tersebut dengan merchandise spesial dari ACE,” kata dia.
Khusus member ACE yang melakukan transaksi secara online melalui aplikasi MISS ACE dan Ruparupa.com, ACE menghadirkan program cashback ‘Kado Akhir Tahun’ hingga Rp 1,2 juta dengan minimum transaksi Rp 1,5 juta.
“Caranya cukup mudah, cukup menggunakan kode voucher ‘ACECB12’ dan akan mendapatkan voucher yang bisa dinikmati hingga 17 Januari 2023,” pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di TribunLombok.com dengan judul ACE Buka Gerai Kedua di Mataram, Optimis Potensi Ekonomi dan Pariwisata Lombok Membaik
Baca Artikel Lainnya di Sini
Live Update
Delegasi IGS Keliling Kota Tua Ampenan dan Museum NTB, Terpesona Kuliner Lombok
4 hari lalu
Live Update
Kanwil Kemenag NTB Serukan Dirinya Mundur, Jika Keberangkatan Haji Bupati Lombok Tengah Tertunda
7 hari lalu
Live Update
TGB Bungkam saat Kembali Diperiksa Kejaksaan Tinggi Terkait Dugaan Korupsi NTB Convention Center
Selasa, 6 Mei 2025
Regional
CCTV Ungkap Pelaku pembuangan Bayi di Puskesmas Selong Lombok Timur yang Tenyata Pelajar SMA
Minggu, 4 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.