Natal 2022
4 Film Seru Bertema Natal, Nikmati Alur Cerita Bersama Keluarga untuk Rayakan Hangatnya Libur Natal
TRIBUN-VIDEO.COM - Inilah rekomendasi film bertemakan Natal terbaik sepanjang masa, bisa jadi tonton bersama keluarga saat Natal tiba.
Menjelang Natal, biasanya stasiun-stasiun TV memang gencar menayangkan film yang bertemakan Natal. Adapula kamu dapat menyaksikan film bertemakan Natal lainnya secara streaming.
Banyak film bertemakan Natal yang bisa Anda saksikan. Berikut ini adalah lima rekomendasi film bertema Natal yang bisa menemani masa libur Natal dan Tahun Barumu.
1. Home Alone (1990)
Home Alone bisa jadi merupakan film klasik bertema Natal yang paling populer. Di Indonesia, masa libur Natal sangat identik dengan film ini.
Sebab, Home Alone sering kali diputar di stasiun televisi swasta tanah air di masa libur Natal.
Film yang rilis di tahun 1990 ini menceritakan tentang seorang anak kecil bernama Kevin (diperankan Macaulay Culkin) yang tanpa sengaja tertinggal oleh keluarganya berlibur ke luar negeri untuk merayakan hari Natal.
Kevin yang berada di rumah sendirian kemudian menjadi sasaran dua penjahat yang ingin merampok rumahnya.
Kecerdikan dan kelucuan Kevin dalam menghadapi dua perampok tersebut menjadi sajian utama dari Home Alone.
Home Alone memiliki sekuel yakni Home Alone 2, rilis di tahun 1992.
Setelah Home Alone 2, seri Home Alone berikutnya adalah Home Alone 3, Home Alone 4, Home Alone: The Holiday Heist, dan yang terbaru adalah Home Sweet Home Alone.
Seri lengkap film Home Alone ini bisa disaksikan di layanan streaming Disney+
2. ELF (2003)
Tinggal di tahun 2003, Buddy (Will Ferrell) diangkat sebagai Elf yang polos dengan matanya yang besar, dan dia diberitahu terlambat bahwa dia sebenarnya manusia.
Ketika dia secara resmi menjadi besar di Kutub Utara, dia dikirim ke New York untuk tinggal dengan sejenisnya, yaitu manusia, tapi apakah dia bisa berhubungan dengan dunia luar? Ikuti petualangan Buddy, yuk!
3. The Polar Express (2004)
Saat Natal, pasti di stasiun-stasiun TV ada yang menayangkan film The Polar Express ini. Ya, film animasi ini memang konon katanya sangat asyik untuk ditonton, apalagi menjelang Natal.
Film yang dibintangi oleh Tom Hanks sebagai pengisi suara tokoh utama ini bahkan diklaim sebagai salah satu film Natal terbaik sepanjang masa.
The Polar Express bercerita tentang seorang anak laki-laki yang tak percaya dengan adanya Santa Claus. Pada suatu hari, ia tiba-tiba terjebak dalam sebuah kereta bernama Polar Express yang menuju ke Kutub Utara.
Di sini, ia bertemu dengan Santa Claus dan membangun persahabatan dengan penumpang kereta yang lainnya.
4. A Christmas Carol (2009)
A Christmas Carol adalah film animasi berdasarkan sebuah novel klasik dengan judul yang sama dan dibuat dengan teknologi animasi modern. Film ini berkisah tentang seorang pria tua bernama Scrooge yang sangat membenci hari natal.
Suatu ketika Scrooge didatangi seseorang yang memberi tahu bahwa Scrooge akan didatangi tiga sosok gaib yang akan mengungkap kisah perjalanan hidupnya.
Tiga sosok gaib ini akan mengantar Scrooge melewati perjalanan panjang melampaui batas ruang dan waktu untuk membuka mata hati Scrooge. Ketiga sosok ini memperlihatkan apa yang akan terjadi pada Scrooge jika ia tidak segera mengubah jalan hidupnya.
5. Athur Christmas (2011)
Animasi 3D ini menjawab salah satu pertanyaan besar di malam Natal: bagaimana Santa mengunjungi begitu banyak rumah begitu cepat?
Jawabannya, tampaknya, adalah karena bantuan tentara elf berteknologi tinggi yang dikirim dari pesawat ruang angkasa yang menyamar sebagai sekelompok bintang. Tapi hal ini tidak pernah terjadi, tidak sebelum putra sulung Santa, Steve (Hugh Laurie), memodernisasi operasi tersebut.
Meski begitu canggih, satu paket tergelincir melalui jaring, yang membuat tugas ini diserahkan pada anak Santa yang paling kecil, Arthur (James McAvoy), dan Kakek Santa yang sudah pensiun dan pemarah (Bill Nighy) untuk mengantarkan paket menggunakan rusa dan sleigh-nya.
Apa yang membuat fantasi meriah ini menarik adalah cara cerdas di mana mereka menjadi belajar tentang kehidupan.
6. Rise of The Guardians (2012)
Rise of the Guardians adalah film fantasi animasi komputer 3D Amerika Serikat yang berdasarkan pada serial buku The Guardians of Childhood karya William Joyce.
Film ini bercerita tentang Jack Frost, seorang roh musim dingin serta para peri dan tokoh dongeng lainnya, seperti peri gigi dan kelinci paskah.
Dalam film ini Jack Frost dan tokoh dongen lain nya bersatu melawan Pitch Black yang tiap tahun pasti mengirimkan mimpi buruk pada anak-anak di seluruh dunia.
7. The Grinch (2018)
The Grinch merupakan film animasi komedi yang cocok banget kamu tonton bersama keluarga untuk mengisi waktu liburan natalmu.
Film ini bercerita tentang sosok makhluk hijau berbulu bernama Grinch yang sangat membenci hari natal, Grinch selalu berusaha untuk menghancurkan natal orang lain dengan cara mencuri kado natal warga yang ada di desa Whoville.
8. Last Christmas (2019)
Last Christmas adalah film komedi percintaan yang bercerita tentang wanita bernama Kate yang merasa frustasi dengan pekerjaannya menjadi peri di toko Natal dan selalu merasa tidak beruntung selama hidupnya.
Tapi segalanya segera berubah dia bertemu Tom, seorang pria tampan yang akan membawa hidup Kate menjadi jauh lebih baik.
9. Jingle Jangle: A Christmas Journey (2020)
Jingle Jangle: A Christmas Journey adalah film fantasi musikal Natal yang ditulis dan disutradarai oleh David E. Talbert.
Film ini berkisah tentang, pembuat mainan yang dulunya gembira namun berubah menjadi pemurung setelah dikhianati oleh murid terpercayanya.
Ia lalu menemukan harapan baru ketika cucunya yang baik hati dan penuh rasa ingin tahu datang ke dalam hidupnya.
Itulah tadi 9 rekomendasi film bertemakan Natal yang cocok jadi tontonan bersama keluarga pada saat perayaan Hari Natal.
Artikel ini telah tayang di TribunSumsel.com dengan judul 9 Film Natal Terbaik Sepanjang Masa, Tonton Bareng Keluarga Saat Perayaan Natal 2022
# Natal 2022 # Tahun Baru 2023 # libur Nataru # Kenaikan Yesus Kristus # rekomendasi film
Video Production: Danar Pamungkas Sugiyarto
Sumber: Tribun Sumsel
Live Update
Serunya Libur Nataru di Waterboom Lippo Cikarang, Didatangi Ribuan Pengunjung sejak Pagi
Kamis, 2 Januari 2025
Regional
Momen Libur Nataru, Sekolah SDN 2 Kaduagung Timur Lebak Banten Disegel Keluarga Ahli Waris
Rabu, 1 Januari 2025
Regional
Kebun Binatang Taman Rimba Jambi Diserbu Pengunjung saat Libur Nataru 2025, Didominasi Keluarga
Senin, 30 Desember 2024
Regional
Rekor! 37 Ribu Orang Kunjungi Ragunan Jakarta Selatan Selama Libur Nataru, Datang bareng Keluarga
Senin, 30 Desember 2024
LIVE UPDATE
Wisata di Lombok Timur Tembus Ratusan Orang saat Libur Nataru, Didominasi Wisatawan Mancanegara
Senin, 30 Desember 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.